Pemkot Jakut Terima Bantuan 2 Ribu Paket Multivitamin dan Masker

Kamis, 05 Agustus 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1266

Pemkot Jakut Terima 2000 Paket Multivitamin dan Masker dari JICT

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara menerima bantuan 2 ribu paket multivitamin dan masker. Bantuan diserahterimakan secara simbolis oleh Presiden Direktur PT Jakarta International Container Terminal (JICT), Ade Hartono kepada Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim.

Bergotong-royong menangani pandemi

Ali mengatakan, bantuan untuk warga terdampak pandemi COVID-19 ini merupakan bantuan yang tepat di saat warga sedang membutuhkan. Bantuan ini juga menjadi bentuk kepedulian sosial perusahaan untuk membantu warga yang ada di wilayah kerjanya.

"Terima kasih atas bantuannya, semoga ini bisa diikuti oleh yang lain dalam bergotong-royong menangani pandemi ini. Bantuan ini kita akan distribusikan dengan segera melalui pengurus RT/RW dan relawan yang ada," ujarnya, usai prosesi serah terima bantuan di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Kamis (5/8).

Sementara itu, Presiden Direktur PT JICT, Ade Hartono menuturkan, bantuan tersebut berasal dari Corporate Social Responsibility (CSR) yang diharapkan dapat bermanfaat bagi warga Jakarta Utara yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman).

"Ini bagian dari kontribusi untuk saling membantu. Mudah-mudahan bisa meringankan warga yang kita yang sedang isoman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakarta Utara Mendapatkan Bantuan Pangan dan APD Covid-19

Pemkot Jakut Terima Bantuan Penanganan COVID-19 Hasil Sedekah Minyak Jelantah

Kamis, 05 Agustus 2021 1838

Kecamatan Cilincing Mendapatkan Bantuan Sembako Untuk Warga Isoman

LAZISNU Kecamatan Cilincing Berkolaborasi Bantu Paket Sembako Warga Isoman

Kamis, 05 Agustus 2021 1797

Pemkot Jaksel Terima Bantuan 300 Paket Sembako Dari Raja IT

Pemkot Jaksel Terima Bantuan 300 Paket Sembako

Rabu, 04 Agustus 2021 1710

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1505

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1593

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 707

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 612

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1146

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks