Pramono Pastikan Kualitas Pembangunan tak Turun Meski Anggaran Berkurang

Rabu, 12 November 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Andry 468

Pramono memberikan sambutan pada kegiatan Pengukuhan Anggota Baru HIPMI Jaya 2025

(Foto: Reza Pratama Putra)

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyampaikan komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk menjaga kualitas pembangunan, meskipun APBD DKI Jakarta mengalami pemotongan anggaran sebesar Rp15 triliun. 

"Kita tetap menjaga kualitas pembangunan,"

Ia menyebut, Pemprov DKI akan mengandalkan strategi pembiayaan kreatif dalam melaksanakan pembangunan, sehingga tidak menganggu anggaran APBD.

"Sikap Pemerintah DKI seperti yang saya sampaikan, walaupun dipotong Rp15 triliun, kita tetap menjaga kualitas pembangunan di Jakarta tidak turun, maka kami akan membangun dengan creative financing," ujar Pramono di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (12/11).

Meskipun menghadapi efisiensi anggaran, Pramono menyampaikan Pemprov DKI terus berupaya memacu ekonomi dan meningkatkan pendapatan daerah. Menurutnya, kebijakan pembebasan dan keringanan pajak di beberapa sektor, termasuk restoran dan hotel, justru meningkatkan gairah dunia usaha.

"Malah membuat dunia usaha di sektor itu lebih bergairah dan kepatuhan untuk membayar pajaknya lebih tinggi," kata dia.

Ia bahkan menyebut target penerimaan pajak daerah hingga saat ini telah terlampaui. Menurutnya, kondisi ini menunjukan ekonomi di Jakarta masih berjalan baik. 

BERITA TERKAIT
Anggota LMK mengikuti bimbingan teknis di aula kantor Kecamatan Pasar Rebo

52 Anggota LMK di Kecamatan Pasar Rebo Ikuti Bimtek Tupoksi

Rabu, 12 November 2025 319

Pramono Anung menyerahkan dokumen Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD 2026

APBD 2026 Disetujui, Pramono Pastikan tak Ada Pemotongan Subsidi Pangan

Rabu, 12 November 2025 414

Rapat Paripurna Penyampaian Akhir Pansus Perparkiran dan Raperda APBD 2026

DPRD Gelar Paripurna Penyampaian Akhir Pansus Perparkiran dan Raperda APBD 2026

Rabu, 12 November 2025 346

Beri Motivasi ke Siswa HighScope, Pramono Ingatkan Agar Bermimpi Besar

Pramono Beri Motivasi ke Siswa HighScope

Rabu, 12 November 2025 315

Pramono Anung memberi kata sambutan pada Jamuan Makan Malam Forum Perdamaian Dunia ke-9

Pemprov DKI Gelar Jamuan Makan Malam Forum Perdamaian Dunia ke-9

Selasa, 11 November 2025 187

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1860

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1899

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 860

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1205

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Waspada Perubahan Cuaca di Jakarta Hari Ini

Jumat, 14 November 2025 690

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks