Munjirin Dukung Kejari Jaktim Usut Dugaan Korupsi di Sudin PPKUKM

Selasa, 11 November 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 455

Wali Kota Jakarta Timur, Munjirin memberikan keterangan kepada media

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur, Munjirin mendukung penuh langkah Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur dalam mengusut kasus dugaan korupsi di Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) setempat.

"Mewujudkan good governance and clean government"

"Kami mendukung penuh upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh aparat kejaksaan," ujarnya, saat meninjau Waduk Giri Kencana, Cilangkap, Selasa (11/11).

Munjirin menegaskan, menghormati proses hukum yang sedang berjalan dengan tentunya menerapkan asas praduga tak bersalah.

Ia juga mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur untuk terus bekerja dengan baik, menjaga integritas dan menjauhi korupsi.

"Saya mengajak ASN untuk bersama-sama mewujudkan good governance and clean government. Untuk itu, ASN dituntut untuk memberikan pelayanan yang baik dan optimal pada masyarakat," tandasnya.

Perlu diketahui, pada Senin (10/11) kemarin, Tim penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur melakukan penggeledahan di Kantor Suku Dinas PPKUKM Jakarta Timur.

Penggeledahan dipimpin oleh Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasie Pidsus) Kejari Jakarta Timur, Adri Eddyanto Pontoh bertujuan mengusut kasus dugaan korupsi proyek pengadaan mesin jahit senilai Rp 9 miliar pada Tahun Anggaran 2022-2024.

BERITA TERKAIT
Inspektorat DKI, KPK dan Kemendagri Gelar Monev MCSP Triwulan IV/2025

Inspektorat DKI, KPK dan Kemendagri Gelar Monev MCSP Triwulan IV

Selasa, 11 November 2025 237

Kepsek di Jakut Ikuti Bimtek Keluarga Berintegritas

100 Kepsek di Jakut Ikuti Bimtek Keluarga Berintegritas

Selasa, 11 November 2025 331

Inspektorat dan Dispusip DKI kolaborasi gaungkan antikorupsi

Inspektorat dan Dispusip DKI Kolaborasi Gaungkan Antikorupsi

Kamis, 06 November 2025 309

BPPBJ DKI Gelar Diskusi Publik Internalisasi Budaya Antikorupsi

BPPBJ DKI Gelar Diskusi Publik Internalisasi Budaya Antikorupsi

Senin, 27 Oktober 2025 273

Diskusi Publik ‘Pemuda Merawat Nalar Bangsa’

Kolaborasi Dinas PPKUKM Hadirkan Ekosistem Kreatif Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 450

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1289

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1746

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1905

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1054

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Rabu, 12 November 2025 688

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks