44 Personel Gabungan Bersihkan Ranjau Paku di Jl Raya Bogor

Kamis, 14 Oktober 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1682

44 Personel Gabungan Apel Operasi Saber Ranjau Paku di Ciracas

(Foto: Nurito)

Sebanyak 44 petugas gabungan Satpol PP, PPSU, Sudin Perhubungan, Kepolisian dan TNI serta FKDM Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (14/10), menggelar operasi sapu bersih (saber) ranjau paku di sepanjang Jl Raya Bogor.

Sebelum ranjau paku memakan korban

Wakil Camat Ciracas, Alamsyah mengatakan, kegiatan sapu bersih ranjau ini merupakan salah satu bentuk perlindungan dan dukungan pada masyarakat pengguna jalan, khususnya pengendara roda dua maupun empat.

"Sebelum ranjau paku memakan korban, kita lakukan pencegahan dengan operasi sapu bersih," kata Alamsyah, saat memimpin apel bersama di halaman Kantor Kecamatan Ciracas, Kamis (14/10).

Kasatpol PP Kecamatan Ciracas, Endharwanto menjelaskan, petugas yang terlibat dalam operasi ini terdiri dari 15 personel Satpol PP, 10 anggota PPSU, lima personel masing-masing dari Sudin Perhubungan, Polsek Ciracas dan Sudin Lingkungan Hidup, serta dua personel masing-masing dari FKDM dan Koramil.  

"Operasi dilakukan mulai dari depan Terminal Kp Rambutan, Jl Supriayadi, FO Pasar Rebo dan Jl Raya Bogor," bebernya.

Menurutnya, kegiatan ini sesuai Instruksi Kasatpol PP Provinsi DKI Jakarta dan Instruksi Kasatpol PP Jakarta Timur. Kegiatan ini juga sejalan dengan program Dirlantas Polda Metro Jaya yaitu Road Safety Partnership Action (RSPA) 2021.

BERITA TERKAIT
35 Pelanggar Prokes Dikenai Sanksi Sosial

35 Pelanggar Tibmask di Ciracas Disanksi Menyapu Jalan

Rabu, 13 Oktober 2021 1338

Dewan dan Camat Ciracas Tinjau PTM di SDN Susukan 08 dan 03

Camat Ciracas dan Anggota DPRD Tinjau PTM di SDN Susukan 08 dan 03

Rabu, 06 Oktober 2021 1978

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1183

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1067

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1567

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 553

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks