Sudin PPKUKM Jakut Adakan Pelatihan Sablon Digital

Selasa, 23 Maret 2021 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Erikyanri Maulana 2128

Pelatihan Sablon Digital Digelar di TKK Lokasi Binaan 103 Koja

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Pelatihan sablon digital diselenggarakan di Tempat Kumpul Kreatif (TKK) Lokasi Binaan 103, Koja, Jakarta Utara.

Ini pelatihan keterampilan pertama kami sejak masa pandemi COVID-19,

Kepala Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Utara, Yati Sudiharti menuturkan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya meningkatkan keterampilan para binaan Jakpreneur di Jakarta Utara dalam bidang kewirausahaan. Pelatihan digelar dalam rangka memperkaya wawasan keterampilan para peserta yang terdiri dari lima orang dari enam kecamatan di Jakarta Utara.

"Ini pelatihan keterampilan pertama kami sejak masa pandemi COVID-19. Program dari Dinas PPKUKM DKI Jakarta yang berkolaborasi dengan PT Rhino Indonesia Sukses, sedangkan peserta dari binaan Jakpreneur tingkat sudin," ujar Yati, Selasa (23/3).

Dikatakan Yati, dalam pelatihan tersebut para peserta juga diberikan informasi permodalan dari Bank DKI untuk melanjutkan kewirausahaan di bidang jasa sablon digital. Harapannya, roda perekonomian masyarakat tetap berjalan meski dalam kondisi pandemi COVID-19.

"Ini menjadi solusi bagi binaan kami untuk mendapatkan peluang usaha bagi yang benar-benar ingin terjun langsung dalam kewirausahaan. Tentunya permodalan ini harus melalui tahapan JakPreneur yang telah ditentukan," katanya.

Sementara itu, Community dan Event PT Rhino Indonesia Sukses, Taufik M Tofan menjelaskan, setiap peserta diberikan pemahaman serta pengetahuan desain dan praktik penggunaan mesin sablon digital. Mereka juga berkesempatan menggunakan mesin sablon digital di Jakarta Creative Hub (JCH), Jakarta Pusat. Penggunaan sablon digital tersebut gratis untuk kepentingan wirausaha yang akan dijalani para peserta nantinya.

"Peserta juga kami berikan pemahaman menjaring pelanggan yang baik dengan tidak secara general, melainkan mencari pelanggan kategori khusus. Kami juga memberikan pemahaman memaksimalkan market place (pasar digital) yang saat ini sangat digandrungi masyarakat milenial," ungkapnya.

Salah satu peserta binaan Jakpreneur asal Kecamatan Tanjung Priok, Zarco Rambi (35) mengungkapkan, kalau dirinya sangat tertarik mengikuti pelatihan sablon digital tersebut. Setelah mengikuti pelatihan, selanjutnya ia berencana untuk memanfaatkan peluang usaha dari beragam komunitas olahraga yang ia ikuti selama ini.

"Saya sangat tertarik dengan pelatihan ini. Saya mengikuti berbagai macam komunitas olahraga yang selama ini kalau memesan jersey (kaos olahraga) selalu ke luar (orang lain). Nah, pelatihan ini membuka peluang usaha bagi saya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dinas PPKUKM Gelar Rangkaian Pelatihan Kolaborasi Sablon Digital

Dinas PPKUKM Berkolaborasi Adakan Pelatihan Sablon Digital

Selasa, 09 Maret 2021 2088

150 UKM Meriahkan Bazar Online Jakpreuner Jakarta Utara

150 UKM Ramaikan Bazar Online Jakpreuner Jakarta Utara

Selasa, 20 Oktober 2020 2327

 90 Binaan JakPreneur UMKM Ikuti Pelatihan Masker Trendi

90 Jakpreneur di Jakut Ikuti Pelatihan Masker Trendi

Selasa, 29 September 2020 2261

 30 Peserta Jakpreuner di Jakut Ikuti Pelatihan Virtual Produksi Makanan

30 Peserta Jakpreuner di Jakut Ikuti Pelatihan Virtual Produksi Makanan

Kamis, 25 Juni 2020 2265

833 Pelaku UKM di Jakut Direkomendasi Terima Relaksasi Izin Usaha

833 Pelaku UKM di Jakut Direkomendasi Terima Relaksasi Izin Usaha

Rabu, 08 Juli 2020 3297

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1096

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 938

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2793

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1459

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 766

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks