Ahok Siap Pasang Badan Demi Transparansi

Rabu, 04 Maret 2015 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 7930

Ahok Siap Pasang Badan Demi Transparansi

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama siap pasang badan dan nyawa demi komitmen transparansi untuk mewujudkan budaya bebas korupsi di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Untuk itu, mantan Bupati Belitung Timur ini ingin anggaran siluman tidak muncul lagi pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI tahun berikutnya.

Saya pasang badan, saya pasang nyawa saya agar APBD DKI transparan

"Saya pasang badan, saya pasang nyawa saya agar APBD DKI transparan. Saya yakin jika kepalanya lurus, bawahnya tidak mungkin tidak lurus," tegas Basuki saat memberikan pengarahan kepada lurah dan camat se DKI Jakarta di Balai Agung, Balaikota, Rabu (4/3).

Basuki pun meminta kepada para lurah dan camat untuk menuliskan persetujuan atau menolak pada salinan APBD versi Pemprov dan DPRD.

"Bapak Ibu tidak usah khawatir kalau mau gabung sama DPRD silakan, saya sangat senang. Saya berdoa partai lain nggak cabut hak angket. Saya senang sekali bisa menikmati itu semua," ujarnya.

Ia mengaku, Presiden Joko Widodo telah menghubungi dirinya soal hasil pertemuan bersama Kemendagri untuk mempertemukan DPRD DKi terkait polemik APBD 2015.

Basuki pun kembali mengungkapkan upaya DPRD DKI yang semula hendak menyelipkan anggaran siluman sebesar Rp 8,8 triliun dengan nama program penyampaian visi - misi.

Untuk itu, dirinya mengumpulkan lurah dan camat untuk mengetahui sikap tegas mereka.

"Saya mau tunggu Bapak Ibu ada di pihak siapa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Jika DPRD-Pemprov Buntu, APBD 2014 Jadi Solusi

Jika DPRD-Pemprov Buntu, APBD 2014 Jadi Solusi

Rabu, 04 Maret 2015 8560

APBD DKI 2015 Tetap Gunakan E-Budgeting

APBD DKI 2015 Tetap Gunakan E-Budgeting

Rabu, 04 Maret 2015 10415

Mendagri Berharap APBD Disetujui Sebelum 8 Maret

Mendagri Berharap APBD Disetujui Sebelum 8 Maret

Rabu, 04 Maret 2015 7548

Soal APBD, Basuki Minta Maaf ke Warga Jakarta

Polemik APBD, Basuki Minta Maaf ke Warga Jakarta

Selasa, 03 Maret 2015 6774

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1167

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1053

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1549

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 506

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks