Mafia Rusun akan Dipenjarakan

Kamis, 29 Oktober 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 6260

 Basuki Bakal Penjarakan Mafia Rusun

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menegaskan, akan memenjarakan mafia Rusun Marunda. Beberapa diantaranya telah ditangkap pada razia gabungan yang dilakukan di Rumah Susun (Rusun) Marunda, Jakarta Utara, pada Rabu (28/10) kemarin.

Mereka mau demo saya, enggak jadi demo karena dia sudah keburu ditangkap. Saya mau penjarain mafia rusunnya

Menurut Basuki, semula ada beberapa oknum Rusun Marunda yang ingin melakukan demo di Balai Kota DKI. Namun sebelum berdemo, telah dilakukan razia gabungan dari Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI, Polres Metro Jakarta Utara dan Satpol PP Jakarta Utara.

"Mereka mau demo saya, enggak jadi demo karena dia sudah keburu ditangkap. Saya mau penjarain mafia rusunnya," ujar Basuki, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (29/10).

Basuki meminta agar razia gabungan tersebut rutin dilakukan. Karena itu memberikan efek jera kepada penghuni rusun. Dengan demikian diharapkan bisa menghilangkan mafia rusun.

Seperti diketahui pada razia gabungan, yang digelar kemarin setidaknya ada tujuh unit yang disegel. Petugas langsung mengeluarkan barang-barang penghuni unit rusun disegel.

Penghuni yang terjaring razia tidak memiliki KTP sesuai dengan alamat rusun. Pelaku akan diproses sesusai hukum yang berlaku hingga ke meja pengadilan.

BERITA TERKAIT
 Tujuh Unit Rusun Marunda Disegel

Tujuh Unit Rusun Marunda Disegel

Rabu, 28 Oktober 2015 4013

Ratusan Petugas Gabungan Kuras Saluran Sepanjang 2 Km di Marunda

490 Petugas PPSU Kuras Saluran di Marunda

Selasa, 20 Oktober 2015 5086

Kelompok Usaha Batik Marunda Keluhkan Fasilitas tak Memadai

Warga Rusun Marunda Butuh Workshop Membatik

Minggu, 18 Oktober 2015 4581

 175 Unit Rusun Pinus Elok Alami Kebocoran

175 Unit Rusun Pinus Elok Bocor

Senin, 26 Oktober 2015 7042

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 813

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1309

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1181

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1693

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 662

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks