Petugas Gabungan Atasi Genangan Jalan DI Panjaitan

Kamis, 22 Januari 2026 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 135

Petugas Gabungan Atasi Genangan Jalan DI Panjaitan

(Foto: Nurito)

Sekitar 25 personel gabugan PPSU dan Satgas Sumber Daya Air (SDA), melakukan penanganan dampak genangan di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur Kamis (22/1).  

"Untuk melakukan penanganan genangan." 

Mereka membersihkan tali-tali air sambil membantu petugas Polantas mengatur lalu lintas, khususnya dari arah Cililitan menuju Tanjung Priok, agar kendaraan tidak terjebak genangan yang lebih tinggi.

Lurah Cipinang Cempedak, Rico Eka Putra Rifai mengatakan, genangan terjadi sekitar pukul 06.45 saat cuaca diguyur hujan deras.

Ketinggian genangan bervariasi antara 30 hingga 50 sentimeter khususnya di depan Patria Park Cawang. Pada sisi kiri jalan sepertinya lebih tinggi sehingga PPSU harus menjaganya agar kendaraan tidak terjebak.

"Ada sekitar 25 personel gabugan dikerahkan ke lokasi untuk melakukan penanganan genangan. Hingga pukul 10.40 genangan masih sekitar 45 sentimeter," katanya.

Menurutnya, genangan terjadi akibat hujan cukup lebat dan lokasi jalan merupakan daerah cekungan. Genangan tadi pagi sempat surut sekitar pukul 08.15. Namun karena cuaca diguyur hujan deras lagi maka genangan kembali naik.

Sementara, Sofyan (49), salah seorang pengendara motor yang melintas lokasi, mengaku sangat terbantu dengan adanya personel gabungan yang memandu para pengendara agar kendaraannya tidak terjebak dan mogok di tengah genangan.

"Jika tidak dipandu mungkin banyak kendaraan yang mogok, karena kita tidak tahu kedalamannya," ungkap Sofyan.

BERITA TERKAIT
Sejumlah Layanan Alami Keterlambatan, Transjakarta Upayakan Mitigasi

Sejumlah Layanan Alami Keterlambatan, Transjakarta Upayakan Mitigasi

Kamis, 22 Januari 2026 198

Petugas melakukan pemeriksaan pompa mobile untuk penanganan banjir

Anggaran Penanganan Banjir Jakarta Dipastikan Tak Dipangkas

Rabu, 21 Januari 2026 366

Atasi Banjir, Pemkot Jakbar Akan Bangun Pintu Air di Kelurahan Kamal

Pintu Air dan Waduk Solusi Banjir di Kamal

Rabu, 21 Januari 2026 233

Masyarakat diminta waspada cuaca ekstrem beberapa hari ke depan

Waspada Cuaca Ekstrem di Jakarta 21-27 Januari

Rabu, 21 Januari 2026 358

PMI Jaktim memberikan bantuan kepada penyintas genangan di Pulo Gebang

PMI Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Genangan di Pulo Gebang

Selasa, 20 Januari 2026 279

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11024

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 932

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 779

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 730

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 677

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks