Anwar Jadi Irup Memperingati Hari Pahlawan Tingkat Kota Jaksel

Senin, 10 November 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 387

Anwar Minta Jajarannya Memiliki Semangat Juang Dalam Memberikan Pelayanan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Wali Kota Jakarta Selatan, Muhammad Anwar bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) memperingati Hari Pahlawan Tingkat Kota setempat.

"Mengisi semua perjuangan dan cita-cita mereka"

Dalam sambutannya, Anwar meminta jajarannya mencontoh semangat juang pahlawan terdahulu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Menurutnya, para pahlawan terdahulu telah mengajarkan bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit. Kemerdekaan lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan. 

"Mereka pahlawan berjuang memerdekakan bangsa ini, bukan demi dirinya sendiri, tetapi demi masa depan bangsa yang bahkan belum mereka kenal dulunya," ucap Anwar saat membacakan sambutan Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf," Senin (10/11).

Anwar menjelaskan, ada tiga hal yang dapat diteladani dari para pahlawan bangsa. Pertama, terkait kesabaran seperti para pahlawan sabar menempuh ilmu, menyusun strategi, dan lainnya.

Kedua, semangat juang pahlawan mengutamakan kepentingan bangsa diatas segalanya. Ketiga, para pahlawan memiliki pandangan jauh ke depan untuk generasi yang akan datang serta menjadikan perjuangan sebagai bagian dari ibadah.

Anwar meminta, para pegawai di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan untuk terus bergerak melanjutkan perjuangan, dan perjuangan. Meskipun, perjuangan yang dilakukan tidak seperti dahulu dengan mengorbankan nyawa, namun saat ini berjuang dengan pemanfaatan perkembangan teknologi dan memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat.

"Tentunya para pahlawan itu berjuang untuk kita, walaupun mereka tidak kenal kita. Kita sebagai generasi penerus bangsa harus mengisi semua perjuangan dan cita-cita mereka. Menunjukkan Indonesia dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain di dunia," tandasnya

BERITA TERKAIT
Hari Pahlawan, HBKB pada 10 November 2024 Ditiadakan

Peringatan Hari Pahlawan, HBKB pada 10 November 2024 Ditiadakan

Jumat, 08 November 2024 1619

Peringati HUT Jakarta, Permata MHT Ziarah Makam Mohammad Husni Thamrin

Peringati HUT Jakarta, Permata MHT Ziarah Makam Mohammad Husni Thamrin

Minggu, 22 Juni 2025 1510

Anwar saat memimpin apel pagi di Halaman Kantor Kecamatan Pancoran

Wali Kota Jaksel Minta Jajarannya Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana

Senin, 03 November 2025 941

Peringati HUT Ke-52 Korpri, Ribuan ASN Ziarah ke TMP Kalibata

Ribuan ASN Pemkot Jaksel Ziarah ke TMP Kalibata

Rabu, 22 November 2023 7283

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11103

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1021

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 950

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 783

Mekanisme SE pemanfaatan gawai dengan bijak di lingkungan sekolah

Simak Mekanisme SE Pemanfaatan Gawai Dengan Bijak di Lingkungan Sekolah

Senin, 19 Januari 2026 775

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks