Bangunan Liar di Jl Daksa Piun Diberikan SP 1

Jumat, 08 April 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 8298

Bangli di Jl Daksapiun Diberikan SP1

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Aparatur Kelurahan Kalibata melayangkan surat peringatan pertama (SP 1) kepada penghuni bangunan di Jalan Daksa Piun RT 07/03, Kalibata, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Sebetulnya itu jalan, karena ada bangunan jadi menyempit. Ada dua Kepala Keluarga (KK) yang menempati bangunan itu

Bangunan semi permanen yang telah berusia puluhan tahun tersebut dilayangkan peringatan karena berdiri di atas saluran dan menjorok ke jalan.

"Sebetulnya itu jalan, karena ada bangunan jadi menyempit. Ada dua Kepala Keluarga (KK) yang menempati bangunan itu," kata Denny Iskandar, Lurah Kalbata, Jumat (8/4).

Denny menjelaskan, keberadaan bangunan liar di lokasi telah sejak lama dikeluhkan warga. Namun pemilik bangunan tidak pernah mengindahkan imbauan dari pengurus RT setempat.

"Begitu kita temui, mereka langsung mengaku tidak ada surat-suratnya," jelasnya.

Ia menegaskan akan memberikan batas waktu hingga Rabu (13/4) mendatang kepada pemilik bangunan agar membongkar sendiri bangunan mereka.

"Jadi saya sudah jelasin, kalau ini akan dibongkar. Senin depan SP 2, hari Rabu-nya SP 3," tandasnya.

BERITA TERKAIT
31 Bangunan Liar di KBT Dibongkar

31 Bangunan Liar di KBT Dibongkar

Kamis, 07 April 2016 3418

Besok, Bangunan Liar di TPU Menteng Pulo Ditertibkan

Besok, Bangunan Liar di TPU Menteng Pulo Ditertibkan

Rabu, 06 April 2016 5872

BERITA POPULER
Sudin Parekraf Jaktim gelar panggung hiburan sambil galang donasi di Velodrome

Warga Jaktim! Nyok Nikmati Hiburan Sambil Berdonasi di Velodrome

Senin, 29 Desember 2025 2011

Pengawasan Kembang Api di Malam Tahun Baru Libatkan Petugas Gabungan

Petugas Gabungan Pantau Penggunaan Kembang Api di Tempat Hiburan

Rabu, 31 Desember 2025 861

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti 5 Isu Strategis

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti Lima Isu Strategis

Sabtu, 27 Desember 2025 1777

Perayaan tahun baru tanpa kembang api di Jakarta tetap bermakna

Tanpa Kembang Api, Perayaan Tahun Baru di Jakarta Tetap Bermakna

Minggu, 28 Desember 2025 1196

Dirut PAM Jaya menjelaskan operasional IPA mobile kepada Gubernur DKI Jakarta

Pemprov DKI Kirim Armada Penyedia Air Bersih ke Lokasi Terdampak Bencana Sumatra

Rabu, 31 Desember 2025 592

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks