KONI DKI Tegaskan Belum Ada Kebijakan Karantina Atlet Usai Kembali dari Papua

Senin, 11 Oktober 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 1482

KONI DKI Tegaskan Belum Ada Kebijakan Karantina Atlet Usai Kembali Dari Papua

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi DKI Jakarta menegaskan hingga saat ini belum ada kebijakan karantina bagi atlet dan ofisial yang kembali dari Papua usai mengikuti PON XX.

Kami lakukan penyambutan sebaik mungkin setiap kontingen DKI Jakarta yang kembali dari Papua

Wakil Ketua Umum 4 KONI DKI Jakarta, Mas'ud Saleh mengatakan, seluruh atlet yang akan kembali ke Jakarta sudah menjalani swab PCR serta skrining Malaria sebelum melakukan penerbangan dari Papua.

"Saya menegaskan, sejauh ini belum ada kebijakan karantina setibanya atlet di Jakarta. Sehingga, saya minta semua atlet dan ofisial tetap bisa tenang dan fokus pada pertandingan," ujarnya, Senin (11/10).

Mas'ud menjelaskan, karena adanya disinformasi tersebut ada sejumlah atlet yang tidak kembali ke Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta atau mengenakan identitas sebagai atlet. Padahal, KONI DKI Jakarta sudah menyiapkan penyambutan.

Ia menambahkan, untuk atlet DKI Jakarta yang terpapar COVID-19 di PON XX telah menjalani karantina dan perawatan sampai dinyatakan negatif COVID-19.

"Kalau sudah negatif, mereka baru boleh kembali ke Jakarta. Selain itu, setelah adanya temuan tersebut juga sudah dilakukan penelusuran kontak dan tes PCR," katanya.

Mas'ud meminta, seluruh atlet dan ofisial bisa kembali ke Jakarta sesuai dengan mekanisme yang telah dibuat KONI.

"Kami lakukan penyambutan sebaik mungkin setiap kontingen DKI Jakarta yang kembali dari Papua. Ini menjadi salah satu bentuk apresiasi kami atas perjuangan mereka," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Atlet Renang Artistik DKI Raih Satu Emas di PON XX

Atlet Renang Artistik DKI Raih Satu Emas di PON XX

Minggu, 10 Oktober 2021 1900

KONI DKI Terus Perjuangkan Kesejahteraan Atlet

KONI DKI Terus Perjuangkan Kesejahteraan Atlet

Minggu, 10 Oktober 2021 1764

Kontingen Catur DKI Raih Emas Pertama

Kontingen Catur DKI Raih Emas Pertama

Jumat, 08 Oktober 2021 3208

KONI DKI Pastikan Atlet Pemerlu Layanan Kesehatan di PON XX Ditangani Optimal

KONI DKI Pastikan Atlet Pemerlu Layanan Kesehatan di PON XX Ditangani Optimal

Jumat, 08 Oktober 2021 1902

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11051

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 967

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 849

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 737

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Kamis, 22 Januari 2026 403

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks