67 Warga Pluit Jalani Tes Swab Antigen

Senin, 17 Mei 2021 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Erikyanri Maulana 2320

 150 Warga Kelurahan Pluit Terpantau Lakukan Mudik Lebaran

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Kelurahan Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, menggencarkan monitoring pendataan warga yang baru tiba setelah melakukan perjalanan mudik Lebaran 1442 Hijriah.

Dari jumlah itu, 67 orang di antaranya sudah menjalani tes swab antigen. Hasilnya dua orang dinyatakan reaktif dan sisanya negatif,

Lurah Pluit, Rosiwan menuturkan, dalam pendataan ini, jajaran kelurahan bekerja sama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok dan Polsek Kawasan Sunda Kelapa.

"Sementara sampai saat ini tercatat 150 warga Kelurahan Pluit melakukan perjalanan mudik lebaran. Dari jumlah itu, 67 orang di antaranya sudah menjalani tes swab antigen. Hasilnya dua orang dinyatakan reaktif dan sisanya negatif," ujar Rosiwan, Senin (17/5).



Rosiwan mengatakan, pihaknya bersama jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Priok dan Polsek Kawasan Sunda Kelapa, langsung terjun ke lapangan melakukan tes swab antigen kepada warga pemudik secara door to door.

"Kami menyisir warga yang kembali dari mudik dan langsung melakukan tes swab antigen. Apabila dari hasil tes ada warga yang terpapar COVID-19, maka Puskesmas Kecamatan Penjaringan akan menindaklanjutinya sesuai protokol kesehatan yang berlaku," katanya.

Menurutnya, monitoring ini masih terus berlanjut dan rencananya dilakukan hingga Minggu mendatang (23/5). Monitoring pendataan warga yang baru kembali dari mudik ini, bertujuan mencegah penyebaran COVID-19 dan klaster baru COVID-19 seusai Lebaran.

Monitoring dilaksanakan juga untuk menindaklanjuti Instruksi Gubernur Nomor 33 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Pengawasan dan Pengendalian Mobilitas Penduduk dalam Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) Pasca Hari Raya Idulfitri 1442 H/2021 M.

"Jangan sampai warga yang melakukan mudik terindikasi atau terpapar COVID-19. Kami imbau kepada warga yang pulang mudik untuk segera melakukan tes swab antigen. Kepada Ketua RT/RW serta tokoh masyarakat agar mengimbau warganya dan mengawasi warga yang melakukan mudik lebaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Dukcapil Jakut Gencarkan Monitoring Pendataan Warga Pulang Mudik

Monitoring Pendataan Warga Pulang Mudik Diintensifkan

Senin, 17 Mei 2021 1871

Pemprov DKI Gunakan Aplikasi Data Warga untuk Monitor Pendatang

Pemprov DKI Gunakan Aplikasi Data Warga untuk Monitor Pendatang

Sabtu, 15 Mei 2021 10308

Antisipasi Arus Balik Lebaran, Gubernur Anies Pastikan Pengendalian Mobilisasi Warga ke Ibu Kota Dip

Antisipasi Arus Balik Lebaran, Gubernur Anies Pastikan Pengendalian Mobilisasi Warga ke Ibu Kota Diperketat

Jumat, 14 Mei 2021 1981

Bantu Penanganan COVID-19, FKDM Jakarta Selatan Aktif Bantu Pemkot Jaksel

FKDM Jaksel Aktif Bantu Data Warga Terpapar COVID-19

Kamis, 28 Januari 2021 3186

Kecamatan Makasar Siapkan Dua Tempat Swab untuk Pemudik

Kecamatan Makasar Siapkan Dua Tempat Swab untuk Pendatang

Minggu, 16 Mei 2021 3593

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks