Ahok Kena DBD, Ruang Kerja Langsung Difogging

Senin, 09 Maret 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Dunih 6405

Ahok Kena DBD, Ruang Kerja Langsung Difogging

(Foto: Yopie Oscar)

Pasca dikabarkan terkena demam berdarah dengue (DBD), ruang kerja Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balaikota langsung dilakukan fogging (pengasapan). Selain ruang kerja, ruang tunggu tamu pun tak luput dari aksi fogging yang dilakukan petugas Puskesmas Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Semua ruangan dan taman Balaikota akan difogging. Ini karena ada perintah saja

Pantauan beritajakarta.com, setidaknya ada tiga alat fogging yang dikerahkan ke Kompleks Balaikota. Para petugas menyebar di beberapa sudut gedung yang beralamat di Jalan Medan Merdeka Selatan tersebut. Pengasapan sendiri dilakukan mulai dari pintu masuk Balaikota dan Blok F.

Salah seorang petugas fogging, Fadillah mengatakan, ini bukan kegiatan rutin di Balaikota DKI. Fogging dilakukan karena ada perintah dari Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidajat.

"Semua ruangan dan taman Balaikota akan difogging. Ini karena ada perintah saja," kata Fadillah di Balaikota DKI Jakarta, Senin (9/3).

Dia menyebutkan, pekan lalu juga telah melakukan pengasapan di Kompleks DPRD DKI Jakarta yang letaknya tepat di belakang Balaikota.

"Gedung DPRD baru pekan lalu difogging," ucapnya.

BERITA TERKAIT
Basuki dan Anak Bungsunya Terserang DBD

Basuki dan Anak Bungsunya Terserang DBD

Senin, 09 Maret 2015 4535

Ahok Terserang DBD, Djarot Perintahkan Foging

Wagub Perintahkan Fogging di Rumah Ahok

Senin, 09 Maret 2015 5203

Kasus DBD di DKI Menurun Drastis

Kasus DBD di Jakarta Menurun Drastis

Rabu, 04 Februari 2015 4625

Dinkes Imbau Warga Waspadai 5 Penyakit di Musim Hujan

Waspadai 5 Penyakit di Puncak Musim Hujan

Jumat, 30 Januari 2015 4136

Daerah Rawan DBD di Jakpus akan Difogging

Daerah Rawan DBD di Jakpus akan Difogging

Rabu, 14 Januari 2015 5336

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1235

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1112

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1622

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1464

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks