43 Penghuni Rumah Kos di Tambora Terjaring Razia

Senin, 26 Januari 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Widodo Bogiarto 4731

penghuni kost terjaring razia

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 43 orang penghuni rumah kos yang tersebar di lima kelurahan di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Senin (26/1), terjaring razia yang digelar petugas gabungan.

Razia rumah kos ini berdasarkan laporan warga yang resah. Warga menduga rumah-rumah kos itu dijadikan tempat peredaran narkoba dan hubungan tanpa ikatan pernikahan

Dari puluhan penghuni rumah kos, 12 diantaranya langsung dikirim ke Panti Sosial Kedoya untuk memperoleh pembinaan. Sebab mereka diketahui tidak memiliki kartu identitas resmi. 

"Razia rumah kos ini berdasarkan laporan warga yang resah. Warga menduga rumah-rumah kos itu dijadikan tempat peredaran narkoba dan hubungan tanpa ikatan pernikahan," kata Suryanto, Wakil Camat Tambora.

Suryanto mengatakan, razia ini melibatkan petugas Satpol PP, Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, Sudin Perhubungan, TNI dan Polri. Razia ini mengacu pada Perda Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

Sedangkan lima kelurahan yang jadi sasaran razia adalah, Kelurahan Kalianyar, Duri Selatan, Jembatan Besi, Tanah Sereal dan Kelurahan Angke.

Dalam razia tersebut, sambung Suryanto, petugas juga mengamankan 106 botol minuman keras dan senjata tajam. "Diharapkan razia ini mampu menimbulkan efek jera," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Polres Jakbar Kembali Ciduk 9 Preman

Polres Jakbar Kembali Ciduk 9 Preman

Rabu, 21 Januari 2015 4297

Pasar Jaya Rawasari Beralih Fungsi Menjadi Rumah Kost

Pasar Jaya Rawasari Beralih Fungsi Jadi Tempat Kos

Selasa, 18 November 2014 13040

10 Kosan dan 2 Gudang Ludes Terbakar

10 Kamar Kos & 2 Gudang di Bintaro Terbakar

Senin, 27 Oktober 2014 3999

jaya 65 ancol selatan

Rumah Kos di Sunter Agung Ludes Terbakar

Rabu, 10 September 2014 4812

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 678

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1269

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1146

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1659

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 477

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks