Dua Alat Berat Bantu Penanganan Turap Longsor di Kayu Putih

Jumat, 24 Januari 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 2375

 Dua Alat Berat Mulai Diturunkan Tangani Longsor di Kayu Putih

(Foto: Nurito)

Dua unit alat berat diturunkan untuk membantu penanganan turap longsor di Saluran Penghubung (PHB) H Ten, Kelurahan Kayu Putih, Pulogadung. 100 batang kayu dolken juga telah disiapkan untuk pemasangan cerucuk.

Ini untuk percepatan penanganan turap yang longsor,

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur, Santo menuturkan, pengerahan dua unit alat berat ini untuk mempercepat proses penanganan turap longsor.

"Ini untuk percepatan penanganan turap yang longsor," ujar Santo, Jumat (24/1).

Dikatakan Santo, dua alat berat tersebut digunakan untuk pemasangan 100 kayu dolken sebagai cerucuk atau penahan agar tidak terjadi longsor susulan. Setelahnya dilanjutkan dengan pemasangan batu kali agar turap kembali seperti semula.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kecamatan Pulogadung, Andik Sukaryanto mengatakan, pihaknya mengerahkan 15 personel Satpol PP untuk membantu proses evakuasi barang-barang milik pedagang yang tempat usahanya terdampak longsornya turap tersebut.

"Karena banyak juga barang dagangan milik pedagang yang harus dievakuasi," tandasnya.


BERITA TERKAIT
 80 Satgas Gabungan Tangani Turap Longsor di Kayu Putih

Turap Longsor di Kayu Putih Langsung Ditangani Petugas

Jumat, 24 Januari 2020 2542

 Sudin SDA Jaksek Lakukan Antisipasi Terhadap Turap Longsor di Manggarai

Sudin SDA Jaksel Perbaiki Turap Longsor di Tebet

Senin, 13 Januari 2020 3637

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2236

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1515

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1045

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1378

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 902

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks