Atasi Macet, Jalan Tembus Dibangun di Pasar Minggu

Selasa, 30 Desember 2014 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Widodo Bogiarto 19955

Pembuatan Jalan Tembus, Atasi Macet Pasar Minggu

(Foto: Rio Sandiputra)

Bangunan liar yang dibongkar ini karena lahannya akan digunakan menjadi jalan. Nantinya jalan akan sejajar dengan rel kereta api

Pemkot Administrasi Jakarta Selatan terus membenahi kawasan Pasar Minggu. Salah satunya dengan membangun jalan tembus untuk mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Raya Pasar Minggu menuju Jalan Tanjung Barat atau sebaliknya.

Jalan tembus itu akan dibangun sejajar dengan rel kereta api, tepatnya berada di Kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu. Diharapkan jalan tembus mampu meminimalisir kemacetan yang berlangsung setiap hari kerja, khususnya pagi dan sore hari.

"Bangunan liar yang dibongkar ini karena lahannya akan digunakan menjadi jalan. Nantinya jalan akan sejajar dengan rel kereta api," kata Syamsuddin Noor, Walikota Jakarta Selatan saat memimpin pembongkaran bangunan liar di RT 11/08, Kelurahan Pejaten Timur, Selasa (30/12).

Kepala Suku Dinas Pekerjaan Umum Jalan Jakarta Selatan, Yusmada Faizal menjelaskan, pasca pembongkaran bangunan liar, pihaknya langsung membuat perencanaan jalan tembus. Rencananya pembangunannya dimulai awal tahun depan.

"Yang dibongkar ini sudah dibebaskan. Jadi bertahap, karena nantinya akan sampai belakang Volvo Komplek BIN Jalan Rawajati Timur," ucap Yusmada.

Yusmada menerangkan, lahan yang sudah dibebaskan mulai dari Jalan Masjid Al Makmur dengan panjang sekitar 450 meter menuju ke arah Jalan Tanjung Barat. Sementara 650 meter sisanya yang mengarah ke Jalan Rawajati Timur proses pembebasannya dilakukan tahun depan.

"Panjang jalan yang dibangun sekitar 1 kilometer. Yang sudah dibebaskan langsung dikerjakan," tutur Yusmada.

Menurut Yusmada, jalan sejajar tersebut akan dibuat trase antara 15-18 meter. Sehingga ditargetkan dapat dibuat menjadi tiga lajur jalan.

Dengan dibangunnya jalan tembus tersebut, diharapkan dapat mengurangi kemacetan yang terjadi di kawasan Pasar Minggu. "Terutama simpangan palang kereta dan pertigaan depan Stasiun Pasar Minggu. Karena kendaraan bisa langsung menuju ke Tanjung Barat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
tumpukan sampah tersebut juga menghambat angkutan umum yang akan keluar masuk terminal.

Tumpukan Sampah Hambat Angkot Masuk Terminal

Rabu, 12 November 2014 7681

Angkutan publik di ibu kota belum sepenuhnya terintegrasi satu sama lain

Stasiun Kereta Belum Terintegrasi dengan Transjakarta

Jumat, 24 Oktober 2014 8500

Jalan Inpeksi Kali Cideng Akan Difungsikan Jadi Jalan Tembus

Jakpus Buat Jalan Tembus ke Wahid Hasyim

Selasa, 12 Agustus 2014 6885

perlintasan_tanpa_palang.jpg

Akses Jalan Akan Ditutup, Warga Semanan Resah

Minggu, 02 Februari 2014 5726

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1165

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 853

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1348

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 746

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1733

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks