Dinsos Optimalkan Peran Penyuluh dan Pekerja Sosial

Selasa, 28 Mei 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2553

Dinsos Optimalkan Peran Penyuluh dan Pekerja Sosial

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta terus mengoptimalkan peran penyuluh dan pekerja sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Inovasi dan terobosan baru,

Sekretaris Dinas Sosial DKI Jakarta, Mariana mengatakan, penyuluh dan pekerja sosial menjadi garda terdepan untuk menyelesaikan permasalahan sosial di Ibukota, termasuk bagi warga binaan sosial di panti-panti.

"Saat ini kami sudah memiliki empat penyuluh dan  34 pekerja sosial," ujarnya, Selasa (28/5).

Menurutnya, penyuluh dan pekerja sosial harus memiliki kinerja dan sikap yang berkualitas guna mendukung keberhasilan pemulihan kondisi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) maupun warga binaan di panti-panti sosial.

"Kami arahkan mereka untuk bisa melahirkan inovasi dan terobosan baru dalam mengatasi permasalahan sosial," terangnya.

Mariana menyadari, peran yang diemban penyuluh dan pekerja sosial tidaklah ringan. Untuk itu, mereka harus bekerja dengan sepenuh hati dengan empati yang tinggi.

"Banyak nilai ibadah dan kemanusiaan dalam tugas mulia yang mereka lakukan. Itu yang terus kita tanamkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pilar Sosial Berprestasi Diberi Penghargaan di HUT Kota Jakarta

Pilar Sosial Berprestasi Diberi Penghargaan di HUT Kota Jakarta

Jumat, 22 Juni 2018 2286

 Panti Sosial Persiapkan WBS Lebih Produktif

Panti Sosial Persiapkan WBS Lebih Produktif

Jumat, 11 Maret 2016 3446

Warga Binaan Sosial di PSP Bhakti Kasih Dibekali Keterampilan

Warga Binaan Sosial di PSP Bhakti Kasih Dibekali Keterampilan

Rabu, 15 Mei 2019 2442

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1227

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1104

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1615

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 855

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks