Pemkot Jakbar Usulkan Naturalisasi Sembilan Waduk

Senin, 15 Oktober 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2591

Pemkot Jakbar Usulkan Naturalisasi Sembilan Waduk

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat telah mengajukan usulan kegiatan naturalisasi sembil waduk yang tersebar di delapan wilayah kecamatan. Kesembilan waduk tersebut yaitu, Waduk Tomang, Rawa Kepa, Hankam 1 dan 2, Grogol, Wijaya Kusuma, Bojong, Hutan Kota Srengseng, serta Waduk Peternakan.

Nantinya warga di sekitar lokasi dapat memanfaatkan waduk untuk berolahraga dan berwisata.

Kasudin Sumber Daya Air Jakarta Barat, Imron mengatakan, program naturalisasi bertujuan agar waduk di Jakarta Barat nantinya bisa digunakan sebagai taman interaksi dan olahraga warga, selain sebagai wadah penampungan air.

"Nantinya warga di sekitar lokasi dapat memanfaatkan waduk untuk berolahraga dan berwisata. Nanti akan dibangun jogging track dan tempat bermain. Kami sudah mengajukan usulan kegiatan naturalisasi sembilan waduk ini," ujarnya, Senin (15/10).

Ia mengungkapkan, pijaknya juga telah melakukan pengerukan tiga dari sembilan waduk di Jakarta Barat yakni di Kapuk Peternakan dan Wijayakusuma, serta Hutan Srengseng.

"Pengerukan sedimen lumpur untuk mengantisipasi agar air waduk tidak meluap dan menggenangi pemukiman warga.  Pengerukan waduk hingga saat ini masih terus berjalan secara bertahap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Renovasi Empat Rumah Pompa di Jakbar Ditarget Rampung Desember

Renovasi Empat Rumah Pompa di Jakbar Ditarget Rampung Desember

Sabtu, 13 Oktober 2018 2795

 Wali Kota Jakbar akan Cek Kondisi Pompa Air

Wali Kota Jakbar akan Cek Kesiapan Pompa Air

Selasa, 09 Oktober 2018 2413

Sudin SDA Jakbar Bangun Saluran Air di 47 Titik

Sudin SDA Jakbar Bangun Saluran Air di 47 Titik

Kamis, 04 Oktober 2018 4605

Normalisasi Kali Grogol Ditarget Selesai November

Normalisasi Kali Grogol Ditarget Selesai November

Minggu, 23 September 2018 4075

Pompa Air Waduk Bojong Bakal Direvitalisasi

Pompa Air Waduk Bojong Bakal Direvitalisasi

Sabtu, 07 Juli 2018 3188

BERITA POPULER
Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1732

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1886

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1025

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Rabu, 12 November 2025 684

Cuaca cerah berawan menaungi wilayah sekitar Bundaran HI

Cuaca Jakarta Diprakirakan Berawan hingga Hujan Hari Ini

Kamis, 06 November 2025 1671

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks