Pemprov DKI Perkuat Kerja Sama Ketahanan Pangan

Kamis, 13 September 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Toni Riyanto 2233

Dinas KPKP DKI Gelar Penguatan Sistem dan Kelembagaan Ketahanan Pangan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) terus memperkuat kerja sama dengan Mitra Praja Utama (MPU) se-Jawa, Bali, Lampung dan Nusa Tenggara (Jabalnusra) di bidang ketahanan pangan.

Kita ingin menjamin ketersediaan stok bahan pangan dengan harga murah serta berkualitas baik

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni menuturkan, Pemprov DKI Jakarta terus melakukan pertemuan bersama anggota MPU agar ada koordinasi yang baik antara daerah yang menjadi sentra pemasok bahan pangan dengan yang membutuhkan.

"Kita ingin menjamin ketersediaan stok bahan pangan dengan harga murah serta berkualitas baik," ujarnya, usai pertemuan yang membahas penguatan sistem ketahanan pangan dalam lingkup MPU se-Jabalnusra, di salah satu hotel di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (13/9).

Darjamuni menjelaskan, dalam memperkuat kehananan pangan juga diperlukan adanya sistem informasi yang terintegrasi.

"Adanya sistem informasi itu akan membuat daerah-daerah yang tergabung dalam MPU dapat dengan mudah mengakses maupun memantau ketersediaan atau stok bahan pangan," tandasnya.

Untuk diketahui, pertemuan yang membahas penguatan sistem ketahanan pangan dalam lingkup MPU se-Jabalnusra berlangsung mulai 12-14 September 2017. Selain perwakilan dari masing-masing daerah, pertemuan tersebut juga dikuti oleh Direksi BUMD Provinsi DKI Jakarta dari klaster pangan.

BERITA TERKAIT
Hadapi MEA, Forum MPU Bicarakan Kedaulatan Pangan

Kerja Sama MPU Tekankan Pentingnya Kedaulatan Pangan

Kamis, 27 November 2014 5197

 Ahok Isyaratkan Beri Dana Hibah ke Daerah Anggota MPU

DKI Isyaratkan Beri Dana Hibah ke Daerah Anggota MPU

Kamis, 27 November 2014 4114

 Pemprov DKI-Moskow Bakal Perkuat Kerja Sama Bidang Olahraga

Pemprov DKI-Moskow Bakal Perkuat Kerja Sama Bidang Olahraga

Kamis, 02 Agustus 2018 2209

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469338

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308867

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284607

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261275

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik