Gubernur Lantik Lima Wali Kota dan Satu Bupati

Kamis, 05 Juli 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: F. Ekodhanto Purba 4102

       Gubernur Lantik 17 Pimpinan Wilayah dan Pejabat Dinas

(Foto: Dadang Kusuma Wira Putra)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melantik lima wali kota serta satu bupati. Tak hanya itu, Anies juga melantik sejumlah kepala dinas.

Saya percaya mereka mereka sudah berpengalaman, bisa memimpin dan bisa menjalankan semua program dengan baik

Dikatakan Anies, rotasi dalam pemerintahan adalah hal yang umum. Anies juga berpesan agar para pejabat yang baru saja dilantik menjaga integritas dan kepercayaan. "Sebab, kepercayaan itu rumusnya ada kompetensi dan integritas," ujar Anies, di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (5/7).

Adapun lima wali kota yang baru dilantik yakni, Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara. Kemudian, Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau dan Wali Kota Jakarta Timur, M Anwar. Lalu, Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi dan Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali serta Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad.

Pada kesempatan yang sama, Anies juga melantik Yusmada Faizal menjadi Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda DKI Jakarta. Kemudian Edi Sumantri sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah dan Tuty Kusumawati sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk.

Lalu, Dian Ekowati sebagai Direktur RSUD Tarakan, Jakarta Pusat. Dhany Sukma sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Irmansyah sebagai Kepala Dinas Sosial dan Michael Rolandi menjabat sebagai Kepala Inspektorat Pemprov DKI Jakarta.

Selanjutnya, Zainal sebagai Kepala Biro Kesejahteraan Sosial, Togi Asman Sinaga sebagai Asisten Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Kependudukan, Gamal Sinurat menjadi Asisten Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Permukiman, dan Faisal Syafruddin sebagai Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) Pemprov DKI.

Anies berharap para pejabat yang dilantik bisa bekerja melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya.

"Saya percaya mereka mereka sudah berpengalaman, bisa memimpin dan bisa menjalankan semua program dengan baik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Gubernur Grounbreaking 3 RSUD di DKI

Gubernur Groundbreaking Pengembangan Tiga RSUD di DKI

Kamis, 05 Juli 2018 3342

Jakarta Jadi Pemenang We Love Cities 2018

Jakarta Jadi Pemenang We Love Cities 2018

Kamis, 05 Juli 2018 4274

Gubernur Apresiasi Program BSDI dari Kemenlu

Anies Apresiasi Program Beasiswa Seni Budaya Kemenlu

Rabu, 04 Juli 2018 3109

Anies-Sandi Hadiri Paripurna Pembacaan Pandangan Fraksi DPRD

Anies-Sandi Hadiri Paripurna Pembacaan Pandangan Fraksi DPRD

Rabu, 04 Juli 2018 2892

Anies Harap Multaqo Ulama dan Da'i Jadi Momen Gaungkan Persatuan

Anies Harap Multaqo Ulama dan Da'i Jadi Momen Gaungkan Persatuan

Selasa, 03 Juli 2018 2794

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1241

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1118

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1631

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1471

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks