Jokowi Resmikan Lokbin Lorong 103 Koja

Selasa, 23 September 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 4300

jokowi resmikan lokbin jakut

(Foto: Bayu Suseno)

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo meresmikan lokasi binaan (lokbin) Blok B Lorong 103 Koja, Jakarta Utara, Selasa (23/9). Pada kesempatan itu, Jokowi juga menyempatkan meninjau sebuah rumah di depan pintu masuk lokbin yang hingga kini belum dibebaskan.

Nanti kalau rumahnya sudah dibebaskan, jadi sempurna lah pasar ini

Lokbin Blok B Lorong 103 Koja sendiri terdapat 224 kios yang hingga kini sudah seluruhnya terisi. Hanya saja, sebuah rumah yang berlokasi tepat di depan pintu masuk lokbin hingga kini belum dibebaskan sehingga mengganggu akses menuju lokbin. Setelah dibebaskan, lokasi bekas rumah itu akan dijadikan areal parkir.

"Nanti kalau rumahnya sudah dibebaskan, jadi sempurna lah pasar ini," ujar Jokowi di sela-sela kunjungannya ke Lokbin Blok B Lorong 103 Koja, Selasa (23/9).

Pihaknya, kata Jokowi, memperkirakan pembebasan lahan rumah tersebut rampung bulan depan. "Kita bebaskan sehingga areal parkirnya luas. Dengan begitu pengunjung yang datang akan lebih aman dan nyaman serta banyak," kata Presiden RI terpilih itu.

Kepala UPT Lokbin DKI Jakarta, Orada Sinurat mengatakan, meski sudah terisi penuh, namun hanya 60 persen pedagang yang aktif membuka tokonya. Sedangkan 30 persen sisanya cenderung kembali ke jalan. "Akan kami peringatkan agar mengisi kios. Jika masih membandel kios mereka akan kami sita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
ahok_pake_peci.jpg

Pemprov DKI Akan Fasilitasi Ratusan Ribu PKL

Jumat, 29 Agustus 2014 5300

pkl tanah abang dok video

Penataan PKL Korsel Sulit Diterapkan di Ibu Kota

Senin, 22 September 2014 4830

. berlaku mulai pukul 04.00 hingga 10.00 pada hari Senin.

Pembatasan Jam Operasional Monas Minim Sosialisasi

Senin, 15 September 2014 5238

 Pemilihan kendaraan akan dilakukan secara acak, khususnya bagi kendaraan yang sering melintas di Jl

Ahok Minta SKPD Buat Rincian Target

Jumat, 12 September 2014 3227

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 593

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks