UP PTSP Grogol Petamburan Telah Keluarkan 1.013 Perizinan

Jumat, 27 Oktober 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 4539

UP PTSP Gropet Keluarkan 1013 Perizinan

(Foto: Folmer)

Terhitung sejak Januari hingga Oktober 2017, sebanyak 1.013 perizinan telah dikeluarkan UP Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. 

Permohonan KRK yang telah dikeluarkan sebanyak 858 izin dan IMB sebanyak 268. Sisanya perizinan lain

Kepala UP PTSP Kecamatan Grogol Petamburan, Agus Darmanto mengatakan, dari jumlah itu sebagian besar perizinan yang telah dikeluarkan di antaranya Keterangan Rencana Kota (KRK) dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB).   

"Permohonan KRK yang telah dikeluarkan sebanyak 858 izin dan IMB sebanyak 268. Sisanya perizinan lain," Agus Darmanto, Kepala UP PTSP Kecamatan Grogol Petamburan, Jumat (27/10). 

Ia mengatakan, perizinan KRK yang dikeluarkan tidak sekadar untuk memenuhi syarat IMB, namun juga untuk permohonan peningkatan status kepemilikan lahan.

Ia menjelaskan, waktu proses penyelesaian perizinan yang dikeluarkan oleh UP PTSP Grogol Petamburan bervariasi tergantung kesulitan izin yang dimohon. 

"Waktu tunggu penyelesaian perizinan untuk KRK sekitar tujuh hingga 14 hari kerja. Sedangkan IMB sekitar tujuh hingga 40 hari kerja," jelasnya. 

Ia mengungkapkan, pihaknya juga menggelar layanan one day service untuk sejumlah perizinan. Karena itu, dai mengimbau warga datang sendiri mengurus perizinan dan tidak menggunakan calo. 

"Kami siap memberikan solusi dan mendampingi warga yang mengajukan perizinan," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Peringati Sumpah Pemuda, PTSP Goes to Mall Tampil Beda

Peringati Sumpah Pemuda, PTSP Goes to Mall Tampil Beda

Jumat, 27 Oktober 2017 3774

DPM dan PTSP Terus Permudah Pengurusan Perizinan

DPM dan PTSP Terus Permudah Pengurusan Perizinan

Sabtu, 21 Oktober 2017 3749

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 813

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1309

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1181

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1693

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 662

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks