Kompor Meledak, 15 Rumah di Pademangan Terbakar

Jumat, 19 September 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Dunih 5319

Kompor Meledak, 15 Rumah di Pademangan Terbakar

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kebakaran hebat yang diduga karena kompor meledak menghanguskan 15 rumah penduduk di Jl Pademangan 4 RT 01/10, Kelurahan Pademangan Timur, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara. Api yang berkobar sejak pukul 20.00 akhirnya bisa dipadamkan 2 jam kemudian. Akibat kebakaran tersebut, warga setempat mengalami kerugian hingga Rp 1,5 miliar.

Kita baru bisa kuasai api sekitar pukul 22.00. Dugaannya berasal dari kompor di salah satu rumah warga

Informasi yang dihimpun, kompor meledak tersebut berasal dari salah satu rumah kontrakan warga. Namun, api sulit dipadamkan hingga merambat dengan cepat hingga menghanguskan 15 rumah.

Perwira Piket Sudin Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar dan PB) Jakarta Utara, David Zulkarnaen mengatakan, akibat kebakaran tersebut 15 kepala keluarga (KK) atau sekitar 60 jiwa kehilangan tempat tinggal. Walau tak sampai menyebabkan korban jiwa maupun luka berat, diperkirakan kerugian material dari kebakaran tersebut mencapai Rp 1,5 miliar.

"Banyak bahan bangunan yang materialnya mudah terbakar sehingga api dengan cepat membesar. Sumber air sulit dan posisinya yang berada di tengah pemukiman menyulitkan kita melakukan pemadaman," ujarnya, Jumat (19/9) malam.

Beruntung sekitar pukul 22.00 api berhasil dipadamkan pihaknya dengan mengerahkan 19 unit mobil pemadam kebakaran  ke lokasi.

"Kita baru bisa kuasai api sekitar pukul 22.00. Dugaannya berasal dari kompor di salah satu rumah warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
lapak_kebakaran_ulujami.jpg

Kebakaran Gudang Kementerian ESDM Padam

Jumat, 19 September 2014 3330

Toko Mega Besi Ciganjur Terbakar

Kebakaran Hanguskan Toko Besi di Ciganjur

Kamis, 11 September 2014 12341

jaya 65 ancol selatan

Rumah Kos di Sunter Agung Ludes Terbakar

Rabu, 10 September 2014 4812

Konsleting Listrik, 6 Bangunan Ludes Terbakar

Enam Bangunan di Cipinang Muara Terbakar

Senin, 15 September 2014 3937

Pabrik Kayu di Kalideres Terbakar

Pabrik Kayu di Kalideres Terbakar

Selasa, 09 September 2014 6467

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1267

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 597

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1143

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1656

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks