Penerimaan Siswa Boarding School Tetap Dilakukan

Kamis, 05 Januari 2017 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 3951

Penerimaan Siswa Boarding School Tetap Dilakukan

(Foto: doc)

Dinas Pendidikan DKI Jakarta memastikan program  Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) berasrama atau boarding school di Jakarta Islamic Centre (JIC) akan tetap dilakukan.

Sekolah juga mulai sekitar Juli, Pelaksanaan KUA PPAS juga sama sekitar Juli, sehingga anak didik diterima namun sementara dititipkan belajar di sekolah terdekat,

Sekretaris Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Susie Nurhati mengatakan para peserta didik akan tetap diterima namun sementara akan dititipkan di sekolah terdekat.

"Sekolah juga mulai sekitar Juli, pelaksanaan Kebijakan Umum APBD-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) juga sama sekitar Juli, sehingga anak didik diterima namun sementara dititipkan belajar di sekolah terdekat," ujarnya, Kamis (5/1).

Menurutnya jika anggaran untuk program bisa dialokasikan di APBD Perubahan 2017 maka seluruh sarana dan prasarana boarding school ini langsung bisa digunakan. Pasalnya anggaran kurikulum yang ada di Dinas Pendidikan dan anggaran asrama yang ada di JIC harus berjalan sepaket.

"Karena kalau kurikulum kita ada tapi anggaran asramanya tidak ada maka tidak bisa jalan,kita harap keduanya bisa melalui anggaran perubahan 2017," katanya.

Program ini dievaluasi oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) karena sebelumnya tidak ada dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD). Usulan kegiatan ini memang masuk di pertengahan jalan dan bukan di pengusulan anggaran sebelumnya.

"Nantinya boarding school ini akan ada satu jurusan yaitu teknik informatika yang ada di enam kelas dengan masing siswa sebanyak 36 orang," tandasnya.

Boarding school merupakan program untuk siswa yang tidak mampu. Seluruh kebutuhan belajar dan makanan akan ditanggung biayanya oleh Pemprov DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT
SMK Boarding School JIC Buka Enam Rombel

SMKN Boarding School JIC Terima Siswa Mulai 2017

Kamis, 13 Oktober 2016 12765

SMK Negeri JIC Dimulai Tahun Depan

SMK Negeri JIC Mulai Beroperasi 2017

Senin, 10 Oktober 2016 3589

Dinas KUMKMP DKi Akan Bangun Kios di JIC

2017, DKI Bangun Sentra PKL di JIC

Kamis, 03 November 2016 4988

BERITA POPULER
BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 683

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 702

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1253

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 631

Pramono menghadiri upacara pengukuhan Kepala Kantor Perwakilan BI DKI Jakarta

Hadiri Pengukuhan Kepala BI Jakarta, Pramono Dorong Penguatan Sinergi

Senin, 19 Januari 2026 579

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks