300 Anak Ramaikan Festival Berlian RPTRA Manunggal Juang

Sabtu, 26 November 2016 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Rio Sandiputra 2939

300 Anak Ramaikan Festival Berlian RPTRA Manunggal Juang

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Manunggal Juang, Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara menggelar Festival Berlian (bersama lindungi anak). Sebanyak 300 anak terlibat berbagai lomba yang digelar dalam kegiatan.

Diharapkan ini bisa lebih memotivasi warga, terutama anak-anak untuk berkreasi dan berkarya

Humas RPTRA Manunggal Juang, Filmi Afridayani mengatakan, kegiatan digelar dalam rangka Festival Berlian di RPTRA. Dijadwalkan kegiatan  digelar di seluruh RPTRA se Jakarta mulai 22-27 November ini.

"Kegiatan kita diantaranya lomba hafalan lagu nasional, mewarnai, kuis tebak nama dan buah," ujarnya, Sabtu (26/11).

Dikatakan Filmi, selama kegiatan berlangsung peserta diberikan snack dan susu secara cuma-cuma. Kegiatan yang digelar secara swadaya ini juga dibantu oleh Forum Anak Sukapura.

"Bagi 18 pemenang kita berikan bingkisan. Diharapkan ini bisa lebih memotivasi warga, terutama anak-anak untuk berkreasi dan berkarya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Veronica Membuka Festival Jakarta Kreatif 2016

45 Stan Meriahkan Festival Jakarta Kreatif 2016

Selasa, 11 Oktober 2016 8946

 Festival Gambang Kromong Digelar di Cipedak

13 Grup Meriahkan Festival Gambang Kromong Jaksel

Sabtu, 12 November 2016 6030

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1225

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1102

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1612

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 852

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1455

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks