2 Rumah di Pekayon Jebol Diterjang Banjir

Sabtu, 13 Februari 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 6629

 2 Rumah di Pekayon Jebol Diterjang Banjir

(Foto: Nurito)

Meluapnya Kali Cipinang yang menggenang di permukiman RW 04 dan 07 Pekayon, Pasarebo, Jakarta Timur mengakibatkan dua rumah milik warga jebol, dan beberapa lainnya rusak.

Tidak seperti biasanya, air dari Kali Cipinang cepat meluap dan deras. Tidak sampai dua jam air sudah masuk ke rumah

Dua rumah yang bagian dapurnya jebol itu terdapat di RT 01/04 Pekayon. Masing-masing milik Purnomo (65) dan Simamora (65). Dua rumah petakan ini bagian dapurnya yang persis di pinggir kali  jebol diterjang banjir pada Jumat (12/2) sekitar pukul 19.00. Bagian tembok yang jebol ini rata-rata berukuran 2,5 meter.

Sedangkan di RT 10/07 Pekayon, tembok pembatas sepanjang sekitar lima meter di rumah milik Sadikun (50) juga jebol diterjang banjir. Demikian halnya tembok sisi selatan sepanjang tiga meter di rumah tersebut, turut ambruk terkena banjir. Kejadiannya diperkirakan pukul 17.00 kemarin.

Ketiga rumah ini posisinya hanya berjarak sekitar 3-5 meter dari kali. Ketinggian air saat banjir kemarin di wilayah tersebut mencapai satu meter lebih.

Sadikun menuturkan, tembok pembatas belakang rumahnya dengan Kali Cipinang terjadi saat ia sudah mengungsi. Dan saat melihat rumah sekitar pukul 23.00, didapati pagar sepanjang sekitar lima meter di belakang rumahnya dan tiga meter di sampingnya sudah jebol.

"Banjir cepat sekali datangnya. Tidak seperti biasanya, air dari Kali Cipinang cepat meluap dan deras. Tidak sampai dua jam air sudah masuk ke rumah," ujarnya.

Warga yang tinggal di bantaran kali pun tidak sempat mengevakuasi barang-barang rumah tangganya. Sehingga sebagian dari mereka perabot rumah tangganya dibiarkan tergenang banjir.

BERITA TERKAIT
PPSU Pekayon Evakuasi Korban Banjir

PPSU Pekayon Evakuasi Korban Banjir

Jumat, 12 Februari 2016 5772

60 Petugas Damkar Evakuasi Korban Banjir

229 Korban Banjir di Sembilan Lokasi Dievakuasi

Jumat, 12 Februari 2016 7454

Genangan Tinggi di Jalan Meninjo Karena Tanggul Jebol

Banjir di Jl Meninjo Akibat Tanggul Jebol

Jumat, 12 Februari 2016 9495

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 833

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1325

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 713

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1710

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1197

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks