Dinsih & Tata Air DKI akan Maksimal Benahi Wilayah

Kamis, 17 Desember 2015 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 3275

Dinsih DKI Siap All Out Penanganan di Wilayah

(Foto: doc)

Dinas Kebersihan dan Tata Air DKI Jakarta sepakat saling dukung untuk membenahi permasalahan yang ada di seluruh wilayah. Tekad kerjasama dua instansi tersebut berlaku hingga tingkat kota dan kecamatan.

Kita komitmen akan maksimalkan penanganan di wilayah, tidak usah ribet

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, permasalahan yang dihadapi setiap wilayah cenderung sama, yakni terkait sampah dan lumpur di kali atau sungai maupun saluran penghubung (PHB).

“Kita komitmen akan maksimalkan penanganan di wilayah, tidak usah ribet. Ada genangan perlu bantuan, Sudin Tata Air bisa minta ke kami atau langsung ke kasi kecamatan. Begitu pula sebaliknya, kita butuh tinggal minta ke Tata Air, kita cepat saja lah,” kata Isnawa, saat bertemu Kepala Dinas Tata Air, Teguh Hendrawan, Kamis (17/12).

Adji menambahkan, pihaknya siap membantu camat di wilayah baik personel maupun sarana prasarana.

Dikatakan Adji, pihaknya memiliki 30 personel untuk tangani saluran penghubung (PHB) atau pekerja harian lepas (PHL) di Sudin dan Badan Air di tiap kecamatan. 

“Kalau ada penertiban, camat boleh pakai PHL kebersihan atau Badan Air. Pinjam alat berat atau butuh truk juga boleh. Kita upayakan optimal bantu camat. Pokoknya kita kerja keras penanganan di wilayah,” ujarnya.

Dia menambahkan, tidak ada lagi ego sektoral antar instansi untuk menyelesaikan persoalan di Ibukota. "Kita kerjasama membenahi wilayah yang melibatkan camat dan para kasi kecamatan,” tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Dinsih DKI Akan Hapus Sewa Truk Sampah

Tahun Depan, Dinsih DKI Tak Sewa Truk Sampah

Senin, 13 Juli 2015 4168

Isnawa Adji Siap Bersihkan Jakarta dari Sampah

Isnawa Adji Siap Bersihkan Jakarta dari Sampah

Jumat, 03 Juli 2015 9789

750 Petugas Jaga Kebersihan Rute Jakarta Marathon

750 Petugas Jaga Kebersihan Jakarta Marathon

Minggu, 26 Oktober 2014 5832

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1297

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1354

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 753

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1739

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks