Warga Minta Percepatan Normalisasi Kali Pesanggrahan

Jumat, 16 Mei 2014 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Agustian Anas 4777

Warga Pondok Pinang Minta Percepatan Normalisasi Kali Pesanggrahan

(Foto: doc)

Banjir yang kerap menggenangi pemukiman mereka mulai membuat warga Kelurahan Pondok Pinang dan Bintaro, Jakarta Selatan bosan. Karena itu, warga di dua kelurahan itu mendesak Pemprov DKI Jakarta segera mempercepat normalisasi Kali Pesanggrahan yang selama ini dituding sebagai penyebab banjir di wilayah tersebut.

Ya sering banjir, itu bibir sungainya juga hampir sama. Kalau air kali naik 1 meter, pemukiman warga sudah tergenang

Sartono, warga RT 07/05 Kelurahan Bintaro mengatakan, banjir yang kerap melanda pemukiman di dua kelurahan tersebut karena bantaran kali saat ini sudah hampir sama tingginya dengan pemukiman.

"Ya sering banjir, itu bibir sungainya juga hampir sama. Kalau air kali naik 1 meter, pemukiman warga sudah tergenang," ucapnya.

Lurah Pondok Pinang Iwan S mengakui untuk RW 08, 05, 01, dan 11 di daerahnya masih dalam tahap inventarisasi. "Saat ini pengerjaannya itu baru di RW 09, 12, dan 04. Untuk yang kemarin kebanjiran itu baru tahap inventarisasi," terangnya.

Iwan mengatakan, hujan lokal dengan intensitas tinggi akan menyebabkan wilayahnya tergenang. Namun genangan akan cepat surut. 

BERITA TERKAIT
Terendam Banjir, Warga Kampung Pulo Belum Ngungsi

Terendam Banjir, Warga Kampung Pulo Belum Ngungsi

Jumat, 16 Mei 2014 3380

Endapan Sampah jadi Penyebab Kali di Jakbar Mengalami Pendangkalan

Warga Minta Normalisasi Kali Gubuk Genteng

Senin, 05 Mei 2014 4927

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1149

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1042

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1537

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 834

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 480

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks