Penerangan Tujuh JPO di Jaktim Ditambah

Minggu, 29 November 2015 Reporter: Nurito Editor: Lopi Kasim 4319

Penambahan Lampu JPO

(Foto: Nurito)

Untuk mencegah terjadinya tindakan kriminalitas di jembatan penyeberangan orang (JPO), Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Timur menambah penerangan di tujuh JPO. 

Peningkatan kualitas cahaya dilakukan karena kondisi lampu yang lama banyak rusak dan redup. Sehingga perlu diganti dengan lampu baru

Tujuh JPO tersebut, yakni JPO Cipinang Besar Jl Bekasi Raya, JPO Kober Jl Jatinegara Timur, JPO Pasar Gembrong Jl Basuki Rahmat, JPO SMPN 14 Jl Matraman Raya, JPO Jl Pemuda, JPO Asmi, dan JPO Pulomas. 

"Peningkatan kualitas cahaya dilakukan karena kondisi lampu yang lama banyak rusak dan redup. Sehingga perlu diganti dengan lampu baru," ujar Budi Basuki, Kepala Seksi Pencahayaan Kota, Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur, Minggu (29/11).

Seluruh lampu yang dipasang ini adalah jenis LED dengan daya 18 watt. Setiap titik, dipasang dua lampu LED tersebut. Dengan demikian, dari total 21 JPO yang ada di Jakarta Timur, tujuh JPO di antaranya sudah ditingkatkan kualitas pencahayaannya. Sisanya, 14 JPO akan diperiksa satu per satu mulai Senin besok.

"Peningkatan kualitas cahaya di JPO ini sebagai salah satu upaya pencegahan terjadinya tindak kriminal di atas JPO," katanya.

BERITA TERKAIT
JPO di Jaktim Minim Penerangan

JPO di Jaktim Minim Penerangan

Jumat, 27 November 2015 3999

Pengawasan JPO di Jakpus Masih Normal

Pengawasan JPO di Jakpus Masih Normal

Jumat, 27 November 2015 4268

Antisipasi Kejahatan 57 JPO di Jakpus Ditempatkan  Petugas‎

Polisi Jaga 57 JPO di Jakpus

Kamis, 26 November 2015 4413

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 809

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1307

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1179

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1691

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 635

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks