Berdiri di Atas Saluran Air, TPS Jl Taruna Ditutup

Senin, 19 Oktober 2015 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3293

 Gunakan Fasilitas Parkir Meter, Diskon 50 Persen Masuk Dufan

(Foto: Nurito)

Lantaran berada di atas saluran air, Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPS) seluas 20 meter persegi di Jl Taruna Raya, RT 14/10, Pulogadung, Jakarta Timur, dibongkar.

Yang penting saluran air lancar dan tidak ada genangan lagi

Camat Pulogadung, Ahmad Haryadi mengatakan, pembongkaran terpaksa dilakukan karena keberadaan TPS tersebut menghambat saluran air, sehingga kawasan di Jalan Taruna selalu tergenang saat musim penghujan.

"Di RT 13/10 juga ada TPS, jaraknya sekitar 100 meter dari TPS di RT 14/10. Warga bisa membuang di sana, silakan saja. Yang jelas TPS di RT 14/10 harus ditutup," ujar Haryadi, Senin (19/10).

Sebagai penggantinya, lanjut Haryadi, pihak kecamatan akan menyediakan satu TPS Mobile. Dengan TPS Mobile ini maka waktu pembuangan sampah warga harus diatur sesuai jadwal.

Ketua RT 14/10 Pulogadung, Sugito mengaku, tidak mempermasalahkan jika TPS yang sudah berdiri sejak 20 tahun lalu itu ditutup dan dibongkar, asal pemerintah memebrikan solusi terbaik agar warga tidak membuang sampah sembarangan.

"Tidak masalah TPS ditutup, toh masih ada TPS lain tak jauh dari sini. Apalagi kan akan ada TPS mobile. Yang penting saluran air lancar dan tidak ada genangan lagi," tandas Sugito.

BERITA TERKAIT
DKI Akan Kaji Pola Penanganan Sampah

DKI akan Evaluasi Pola Pembuangan Sampah

Kamis, 15 Oktober 2015 4933

TPS Pasar Kebon Melati Dibangun Model Hanggar

TPS Pasar Kebon Melati Dibangun Model Hanggar

Senin, 12 Oktober 2015 5080

Kelurahan Tangki Butuh Lahan TPS

Kelurahan Tangki Butuh Lahan TPS

Rabu, 30 September 2015 4851

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1304

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1354

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1739

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 753

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks