Basuki akan Lakukan Groundbreaking Wisma Atlet

Rabu, 23 September 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Lopi Kasim 4241

Basuki akan Lakukan Groundbreaking Wisma Atlet

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama dijadwalkan akan melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat, setelah kepulangannya dari kunjungan kerja di Rotterdam, Belanda.

kalau untuk groundbreaking kita masih menunggu surat, waktu itu suratnya juga belum turun

Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan, Sylviana Murni mengatakan, soft launching untuk logo dan maskot telah dilakukan awal September lalu. Sementara, untuk groundbreaking akan dilakukan pasca kedatangan Basuki dari Rotterdam, Belanda.

"Jadi kita memang persiapan soft launching untuk logo dan maskot saja, rencananya seperti itu, kalau untuk groundbreaking kita masih menunggu surat, waktu itu suratnya juga belum turun," ujar Sylvi, panggilan akrabnya, Rabu (23/9).

Sementara, untuk nama Wisma Atlet, tambah Sylvi, sesuai keputusan dari Olimpic Council of Asia (OCA) selama Asian Games berlangsung akan berganti dengan Atlet Village.

"Kalau Asian Games itu kan dua minggu, setelah selesai ya kembali ke peruntukkan yang sudah dipersiapkan oleh kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Masjid di Balai Kota Mulai Dibangun

Masjid di Balai Kota Mulai Dibangun

Jumat, 18 September 2015 4639

Akhir September, DKI Groundbreaking Rusun Nelayan

Akhir September, DKI Groundbreaking Rusun Nelayan

Sabtu, 19 September 2015 5374

Groundbreaking Wisma Atlet Pekan Depan

Groundbreaking Wisma Atlet Pekan Depan

Kamis, 03 September 2015 3353

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 752

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1274

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1150

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1665

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 535

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks