Dishubtrans DKI Siap Kandangkan Truk Kontainer di Taman BMW

Selasa, 15 September 2015 Reporter: Andry Editor: Budhy Tristanto 4735

Dishubtrans DKI Siap Kandangkan Truk Kontainer di Taman BMW

(Foto: Andry)

Dinas Perhubungan dan Transportasi (D‎ishubtrans) DKI siap menertibkan puluhan truk kontainer yang parkir di areal Taman BMW di Tanjung Priok, Jakarta Utara.

 

Supir kontainer di situ nyewa Rp400 ribu per satu kontainer setiap bulan kepada PT Permata‎ Buana Permata Hijau

Kepala Dishubtrans DKI, Andri Yansyah mengatakan, lahan yang dijadikan area parkir truk kontainer tersebut disewakan PT Buana Pertama Hijau, perusahaan yang telah kalah sengketa lahan Taman BMW dengan Pemprov DKI.

"Supir kontainer di situ nyewa Rp400 ribu per satu kontainer setiap bulan kepada PT Permata‎ Buana Permata Hijau," kata Andri Yansyah di Balai Kota, Selasa (15/9).

Andri menyebutkan, truk kontainer yang parkir di areal lahan Taman BMW berjumlah sekitar 60 unit. Di area tersebut juga ada ratusan bangunan liar berisi barang rongsokan pemulung.

"Begitu saya survey kemarin sama Wakadis, di situ ada sekitar 60 kontainer dan ratusan gubuk liar. Isinya rongsokan barang dan segala macam," jelasnya.

‎Andri menegaskan, siap menertibkan puluhan truk kontainer yang telah cukup lama parkir di lahan Taman BMW . Sesuai arahan gubernur, kata Andri, truk kontainer tersebut nantinya akan dikandangkan.

"Nanti kalau penertiban terpadu dimulai, kita akan kandangin truk-truk kontainer yang ada di situ. Tapi penertiban harus terpadu. Bukan cuma kontainer saja, gubuk liarnya juga harus dibongkar dari situ," tandas Andri.

BERITA TERKAIT
 UPT Perpakiran Dishubtrans Ambil Alih Parkir Gedung DPRD

UPT Perpakiran Dishubtrans Kelola Parkir Gedung DPRD DKI

Senin, 07 September 2015 3919

Basuki Minta Walikota-Satpol PP Tertibkan Bangunan Liar di Taman BMW

Basuki Instruksikan Bangunan Liar di Taman BMW Ditertibkan

Senin, 14 September 2015 5254

DKI Menangkan Sengketa Taman BMW di Tingkat Banding

DKI Menangkan Sengketa Taman BMW di Tingkat Banding

Rabu, 17 Juni 2015 5577

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1203

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1082

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1582

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 581

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 848

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks