172 JakOfficer Diedukasi Keamanan Pangan

Rabu, 28 Januari 2026 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 239

BBPOM Jakarta gelar Webinar Selayar Jakarta

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 172 JakOfficer atau fasilitator pendamping usaha mikro kecil menengah (UMKM), diedukasi tentang persyaratan keamanan pangan dan perizinan berusaha.

"Mendukung terciptanya UMKM pangan yang aman, bermutu, dan berdaya saing," 

Kegiatan yang digagas Balai Besar Pengawasan Obat Makanan (BBPOM) di Jakarta dikemas secara online melalui program Sharing Edukasi melalui Layar (Selayar) Jakarta dengan tema "Fasilitasi UMKM dan Izin Edar Pangan Olahan bagi JakOfficer".

Ketua Tim Fasilitator UMKM BBPOM di Jakarta, Rini Asri mengatakan, JakOfficer atau fasilitator pendamping UMKM merupakan garda terdepan untuk memfasilitasi pelaku usaha pangan agar mampu memenuhi persyaratan keamanan pangan dan perizinan berusaha.

Menurutnya, para pendamping UMKM ini memiliki peran kunci dalam menjembatani kebijakan dan praktik di lapangan.

"Diharapkan pemahaman terkait mekanisme perizinan, standar keamanan pangan, serta strategi pendampingan UMKM dapat semakin seragam dan berkualitas," ujar Rini Asri seperti dikutip melalui keterangan tertulis, Rabu (28/1).

Ia mengungkapkan, fasilitasi UMKM tidak sekadar berfokus pada peningkatan kapasitas produksi, tetapi juga pemahaman regulasi. Khususnya, terkait alur proses fasilitasi, pengajuan izin edar BPOM dan pemenuhan komitmen Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT).

"Pendamping yang kompeten akan mempercepat proses UMKM naik kelas dan meningkatkan daya saing produk pangan lokal," ungkapnya.

Melalui webinar Selayar Jakarta, lanjut Rini, pihaknya terus berupaya memperkuat kapasitas sumber daya pendamping UMKM secara inklusif, serta adaftif terhadap perkembangan digital.

"Diharapkan mereka mampu mendukung terciptanya UMKM pangan yang aman, bermutu, dan berdaya saing," tandasnya.

BERITA TERKAIT
BBPOM Sharing Edukasi Tepat Kelola Obat

BBPOM Sharing Edukasi Tepat Kelola Obat bagi Apoteker

Jumat, 26 September 2025 1054

BBPOM di Jakarta Sosialisasikan Layanan Pengujian

BBPOM di Jakarta Sosialisasikan Layanan Pengujian

Jumat, 25 Juli 2025 1494

BBPOM di Jakarta Edukasi 600 Jak Officer

BBPOM di Jakarta Edukasi 600 Jak Officer

Kamis, 29 Mei 2025 970

BBPOM Jakarta Kampanyekan Cegah Resistensi Antimikroba

BBPOM Jakarta Kampanyekan Cegah Resistensi Antimikroba

Kamis, 26 Juni 2025 1351

BPOM tinjau distribusi MBG di SDN 05 Pagi Jati

BBPOM Tinjau Distribusi MBG di SDN 05 Jati

Rabu, 21 Januari 2026 182

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2550

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1185

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1014

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 597

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 666

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks