Jamin Kesejahteraan Satwa, Pramono Pastikan Harimau di TMR Sehat

Kamis, 20 November 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Erikyanri Maulana 274

Pramono Pastikan Harimau di TMR Sehat

(Foto: Reza Pratama Putra)

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung memastikan kesejahteraan satwa di Taman Margasatwa Ragunan, menyusul viralnya video di media sosial yang menunjukan kondisi seekor harimau yang memprihatinkan.

"kondisinya sangat sehat,"

Dalam kunjungannya, Pramono melihat kandang harimau bernama Sri Deli dan mengecek kondisi kesehatannya. Menurutnya, harimau yang sempat viral tersebut kini dalam kondisi sehat dan gemuk.

"Sekarang kondisi Sri Deli ini sudah sangat besar dan teman-teman sudah lihat secara langsung kondisinya sangat sehat," ujar Pramono, di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (20/11).

Pramono menduga video harimau kurus yang beredar dan memicu kekhawatiran publik itu kemungkinan besar diambil saat masa pandemi Covid-19, yaitu sekitar tahun 2021-2022 yang menyebabkan terjadi keterlambatan dalam penyediaan makanan.

Gubernur pun secara tegas membantah tudingan yang menyebutkan bahwa pakan satwa di Ragunan dibawa pulang oleh petugas sehingga menyebabkan hewan kekurangan nutrisi.

"Hal yang menjadi perhatian kami adalah tentang makanan atau pakan. Sehingga dengan demikian, saya meminta kepada Kepala Dinas untuk yang begini dicek terus-menerus jangan sampai apa yang menjadi tuduhan yang diviralkan itu benar," jelasnya.

Pramono memastikan proses pemberian pakan di TMR diawasi secara ketat dan terdapat pihak yang bertanggung jawab secara khusus. Ia tak ingin pemberian makanan untuk para satwa justru tak diperhatikan dan berdampak pada kesejahteraan dan kesehatan satwa.

"Saya juga meminta kepada Ibu yang bertanggung jawab kepada pakan jangan sampai pakannya itu terbengkalai ataupun kekurangan seperti yang dituduhkan selama ini," katanya.

Ia menyebut, terdapat 18 ekor harimau Sumatera dan 14 ekor harimau Benggala di TMR. Lebih lanjut, Pramono juga menyampaikan upaya TMR dalam melakukan pembenahan dengan konsep baru dan desain kekinian.

Langkah ini untuk memaksimalkan fungsi dan meningkatkan minat kunjungan masyarakat ke Ragunan. Salah satunya dengan membuka wisata malam Taman Margasatwa Ragunan setiap Sabtu di mana rata-rata jumlah pengunjungnya antara 35 ribu hingga 40 ribu.

"Alhamdulillah sampai dengan hari ini jumlah pengunjung setiap hari Sabtu itu sudah total sudah 14.794 orang," tandas Pramono.

BERITA TERKAIT
Para atlet sepatu roda sedang berkompetisi di JIRTA

DKI Siapkan Fasilitas Skateboard dan Sepatu Roda Bertaraf Internasional

Selasa, 18 November 2025 392

Satwa Harimau Sumatera bernama Rafa di Taman Margasatwa Ragunan

Pramono Bakal Cek Kondisi Harimau di Ragunan

Selasa, 18 November 2025 431

Sejumlah peserta antusias mengikuti pelatihan menu olahan yang dipraktikan

25 Peserta Ikuti Pelatihan Diversifikasi Olahan Ternak di Kepulauan Seribu

Senin, 17 November 2025 171

Gubernur Pramono Lantik 1.882 Pejabat di Balai Kota

Lantik 1.882 Pejabat, Pramono Tekankan Peningkatan Kualitas Layanan Publik

Rabu, 19 November 2025 431

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1105

Layanan MRT Jakarta untuk sementara terganggu imbas pohon tumbang

Layanan MRT Jakarta Dibatasi Sementara Akibat Pohon Tumbang

Kamis, 20 November 2025 397

Petugas PPSU bahu membahu bersihkan material atap rumah ambruk di Lubang Buaya

20 Petugas PPSU Bersihkan Material Atap Rumah Ambruk di Lubang Buaya

Kamis, 20 November 2025 420

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 1175

Penataan Kawasan TW IV di Kelurahan Kebagusan

Warga Apresiasi Penataan Kawasan Unggulan di Kebagusan

Rabu, 19 November 2025 519

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks