DKI Siapkan Fasilitas Skateboard dan Sepatu Roda Bertaraf Internasional

Selasa, 18 November 2025 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 121

Para atlet sepatu roda sedang berkompetisi di JIRTA

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, terus mendorong pengembangan cabang olahraga sepatu roda dan skateboard, sebagai bagian dari upaya memperkuat prestasi olahraga perkotaan.

"Kita ingin fasilitas yang menyeluruh, bukan sepotong-sepotong."

Kepala Dispora DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, cabor sepatu roda selama ini dikenal sebagai ‘lumbung emas’ DKI Jakarta di ajang PON dengan raihan medali yang konsisten di atas 10 setiap penyelenggaraan.

Karena itu, ungkap Andri Yansyah, Gubernur Pramono Anung berpesan agar fasilitas sepatu roda yang saat ini dimiliki harus dirawat dan dioptimalkan untuk berbagai kegiatan pembinaan atlit.

“Venue rollerskate di Jakarta International Roller Track Arena (JIRTA), GOR Sunter, Jakarta Utara, merupakan salah satu yang berstandar nasional, dan hanya dua di Indonesia, satunya di Papua," jelasnya.

Untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi atlet sepatu roda, jelas Andri Yansyah, pihaknya akan lakukan penguatan fasilitas dan penyelenggaraan event internasional, seperti

LJakarta Open International Rollerskate Speed Championship yang diikuti 1.300 peserta.

"Event ini menjadi momentum penting untuk menambah jam terbang serta meningkatkan kepercayaan diri atlit sepatu roda menuju prestasi yang lebih tinggi," tuturnya.

Untuk olahraga skateboard, menurut Andri Yansyah, saat ini pihaknya bersama Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta tengah mengoptimalkan sejumlah lahan publik, termasuk kolong jembatan di kawasan Kalimalang, untuk menampung minat masyarakat terhadap skateboard dan olahraga urban lainnya.

“Meskipun saat ini terdapat beberapa skatepark di ruang publik, fasilitas tersebut masih bersifat rekreasi dan belum memenuhi standar khusus olahraga prestasi,” ujarnya. *

Andri mengatakan, fasilitas skateboard di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan masih belum berstandar internasional. Untuk itu, Dispora DKI Jakarta berencana membangun fasilitas yang lebih lengkap dan terintegrasi di kawasan Jakarta Garden City (JGC), Cakung, yang kelak menjadi pusat latihan atlot skateboard menuju level profesional.

Dengan keberadaan fasilitas sepatu roda dan pembangunan pusat skateboard berkelas internasional, Jakarta diharapkan mampu menjadi motor penggerak olahraga urban di Indonesia.

“Kita ingin fasilitas yang menyeluruh, bukan sepotong-sepotong. Semua akan kita kaji agar Jakarta memiliki tempat latihan skateboard berstandar internasional yang dapat mencetak atlet berprestasi,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
KONI DKI Gelar Diskusi Bertajuk Evaluasi Prestasi Popnas XVII/2025

Ketum KONI DKI Soroti Pentingnya Pembinaan Berkesinambungan

Kamis, 13 November 2025 245

DKI Kunci Predikat Juara Umum POPNAS ke-XVII

DKI Pastikan Predikat Juara Umum POPNAS ke-XVII

Minggu, 09 November 2025 337

Kadispora, Andri Yansyah mengalungkan medali emas kepada salah satu atlet karate pelajar DKI

DKI Jakarta Lampaui Target Medali Emas POPNAS 2025

Sabtu, 08 November 2025 584

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1946

Presentasi E-Monev KIP 2025

31 Kelurahan Ikut Tahap Presentasi E-Monev KIP 2025

Senin, 17 November 2025 563

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 942

Seribu Lansia Rayakan 15th World Angklung's Day di CFD Bundaran HI

1.000 Lansia Mainkan Angklung di Bundaran HI

Minggu, 16 November 2025 583

Petugas Distamhut memangkas pohon antisipasi tumbang

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Posko Pohon Tumbang Siaga 24 Jam

Senin, 17 November 2025 409

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks