Progres Pengerukan Kali Sunter C Sudah 85 Persen

Senin, 10 November 2025 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 396

Sedimen Sudah Berhasil Diangkat dari Kali Phb Sunter C

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak 10.807 kubik sedimen lumpur berhasil diangkat dari sepanjang Kali Sunter C di Jalan Danau Utara, Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Progres pengerukan ini sudah mencapai 85 persen.

"Menambah daya tampung dan memperlancar aliran air"

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara, Heria Suwandi mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mencegah genangan dan banjir di kawasan tersebut.

"Pengerukan ini bertujuan untuk menambah daya tampung dan memperlancar aliran air agar bisa meminimalisir terjadinya genangan," ujarnya, Senin (10/11).

Heria menjelaskan, Kali Sunter C dengan lebar lima meter tersebut dikeruk sepanjang 3.536 meter dengan ketebalan lumpur mencapai 1,5 meter hingga dua meter.

"Dalam pengerjaan ini kita mengerahkan enam personel dan dua unit alat berat ekskavator jenis long arm dan amphibi," terangnya.

Ia menambahkan, pengerjaan yang telah dimulai sejak Februari 2025 dan ditargetkan rampung pada akhir Desember mendatang. Untuk pengangkutan sedimen lumpur setiap harinya dikerahkan hingga lima dump truck berkapasitas lima meter kubik.

"Sedimen lumpur dibuang ke dumping site PLTU Ancol. Tidak ada kendala berarti dalam pengerjaan," bebernya.

Sementara itu, salah seorang warga setempat, Hafiz (42) mengapresiasi dilakukannya pengerukan sedimen lumpur dan sampah tersebut.

"Bagus sekali, pengerukan saluran ini sangat penting. Selain menjadi bersih, daya tampung saluran semakin bertambah dan diharapkan dapat mencegah genangan saat hujan deras," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dia alat berat digunakan dalam pengerjaan normalisasi Embung Taman Salix

Embung di Taman Salix Dikeruk

Jumat, 12 September 2025 4800

Proses Revitalisasi Waduk Giri Kencana Cilangkap Capai 54,5 Persen

Revitalisasi Waduk Giri Kencana Capai 54,6 Persen

Minggu, 02 November 2025 641

Alat berat melakukan pendalaman kolam kabuh di Pulau Panggang

Warga Apresiasi Pendalaman Kolam Labuh Pulau Panggang

Jumat, 29 Agustus 2025 856

50 Karung Lumpur Diangkut dari Saluran Pulau Untung Jawa

Saluran Air di Pulau Untung Jawa Dikeruk

Selasa, 19 Agustus 2025 955

Perbaikan Saluran di Jalan Banjarsari

Perbaikan Turap di Jalan Banjarsari Rampung

Senin, 15 September 2025 3094

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1525

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 738

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 712

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1163

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 1105

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks