Ketua DPRD Dukung Ekspansi Layanan Transjabodetabek

Rabu, 13 Agustus 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 561

Ketua DPRD Dukung Ekspansi Layanan Transjabodetabek

(Foto: doc)

Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin menyambut positif ekspansi layanan Transjakarta hingga wilayah penyangga ibu kota.

"Saya senang dengan adanya ekspansi layanan ini,"

Perluasan layanan melalui Transjabodetabek ini dinilai memberikan pilihan transportasi publik yang terjangkau dan nyaman bagi warga yang tinggal di wilayah penyangga.

“Saya senang dengan adanya ekspansi layanan ini untuk warga di sekitar Jakarta hingga ke Tangerang, Bogor, Bekasi, dan Depok,” ujar Khoirudin, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (13/8).

Ia menegaskan, DPRD DKI Jakarta akan terus mendukung pengalokasian anggaran Public Service Obligation (PSO) guna menjaga keberlanjutan operasional berbagai moda transportasi publik, seperti MRT, LRT, Transjakarta, dan layanan terintegrasi JakLingko.

“Transportasi itu pengeluaran besar bagi masyarakat. Kita pastikan anggarannya cukup agar layanan tetap terjangkau,” ujarnya.

Menurut Khoirudin, sistem transportasi publik di Jakarta kini menjadi rujukan bagi daerah lain di Indonesia. Layanan Transjakarta bahkan telah mendapatkan apresiasi dari lembaga internasional seperti World Bank.

“Kami pastikan anggaran cukup untuk mendukung operasional moda transportasi demi pelayanan terbaik bagi warga Jakarta,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Transjakarta Lakukan Langkah Cepat Atasi Kepadatan di Koridor 13

Transjakarta Ambil Langkah Cepat Atasi Kepadatan di Koridor 13

Rabu, 13 Agustus 2025 1253

HUT ke-80 RI, Tarif Rp80 Transportasi Publik di Jakarta Berlaku Dua Hari

Horee.. Tarif Rp80 Transportasi Publik di Jakarta Berlaku Dua Hari

Selasa, 12 Agustus 2025 2544

Bukan Hanya ASN, Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk 15 Golongan Masyarakat

Bukan Hanya ASN, Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk 15 Golongan Masyarakat

Selasa, 05 Agustus 2025 1222

Tarif Transportasi Publik Jakarta Hanya Rp80 HUT RI ke-80

Hari Kemerdekaan, Tarif Transjakarta, MRT dan LRT Jakarta Hanya Rp80

Sabtu, 02 Agustus 2025 1894

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 837

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1057

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 511

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 891

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 724

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks