Penghijauan di Taman Casuarina Ditambah

Jumat, 08 Agustus 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1118

Sudin Tamhut Jaksel Kembali Hijaukan Taman Casuarina

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Pertamanan dan Hutan (Tamhut) Jakarta Selatan melakukan penghijauan di Taman Casuarina, Kelurahan Cipedak, Kecamatan Jagakarsa.

"Menjaga kelestarian lingkungan dan keindahan Jakarta"

Kepala Suku Dinas Tamhut Jakarta Selatan, Djauhar Arifien mengatakan, penghijauan dilakukan dengan melakukan penanaman lima pohon Tabebuya.

"Kegiatan rutin ini merupakan bagian dari program Jumat Menanam yang akan terus dilanjutkan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan keindahan Jakarta," ujarnya, Jumat (8/8). 

Djauhar menuturkan, kegiatan menanam tanaman produktif ataupun tidak produktif ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung terwujudnya Jakarta yang lebih asri dan sehat.

"Mudah-mudahan program Jumat menanam ini dapat meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya menanam pohon dan menjaga lingkungan, serta secara langsung berkontribusi dalam penghijauan wilayah," harapnya.

Sementara itu, salah seorang warga, Angga Septian mengapresiasi program pemerintah yang terus melakukan penambahan pohon di ruang terbuka hijau. Sehingga, lokasi yang terlihat gersang menjadi semakin hijau dan indah. 

"Saya berpesan untuk perawatannya dirutinkan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti tumbang atau lainnya," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Arifin Tanam Lima Pohon Tebabuya di Lapangan Banteng

Arifin Tanam Lima Pohon Tabebuya di Lapangan Banteng

Jumat, 01 Agustus 2025 1277

 60 Pohon Tabebuya Ditanam di TPU Tanah Kusir

Puluhan Pohon Tabebuya Ditanam di TPU Tanah Kusir

Jumat, 25 Juli 2025 821

Munjirin Pimpin Tanam Serentak di RPTRA Rawa Jaya

Munjirin Pimpin Tanam Serentak di RPTRA Rawa Jaya

Jumat, 18 Juli 2025 1463

Kegiatan, Tanam Serentak, PKK DKI

Tanam Serentak, Upaya Pemprov DKI Wujudkan Ketahanan Pangan

Jumat, 18 Juli 2025 1656

BERITA POPULER
Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta mewakili gubernur menerima Harmony Award 2025

Pemprov DKI Raih Harmony Award 2025

Jumat, 28 November 2025 694

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 2028

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1216

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini, Jumat (28/11)

Cuaca Berawan Naungi Jakarta Hari Ini

Jumat, 28 November 2025 554

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan Hari Ini

Rabu, 26 November 2025 906

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks