Normalisasi Saluran Jalan Petamburan 3 Selesai Akhir Juli

Jumat, 11 Juli 2025 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 994

Personel Sudin SDA Jakpus Dikerahkan Normalisasi Saluran Air di Petamburan III

(Foto: Folmer)

Normalisasi saluran di pemukiman warga Gang Paksi, Jalan Petamburan III RW 04, Petamburan, Tanah Abang, yang dilakukan jajaran Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat, ditarget rampung pekan ketiga Juli nanti.

"Kami lakukan dengan membongkar dan memasang beton u-dith baru berukuran 60 x 60 sentimeter," 

Kasatpel SDA Kecamatan Tanah Abang, Eli Menawan Sari mengatakan, ada dua titik lokasi saluran yang dinormalisasi dengan panjang total 190 meter. Pekerjaan dilakukan sejak 19 Mei lalu oleh sembilan personel satgas.

Dijelaskan Eli, titik lokasi pertama normalisasi dilakukan pada dua sisi saluran pemukiman warga Gang Paksi sepanjang 150 meter. Pekerjaan di lokasi ini sudah selesai pada akhir Juni kemarin.

"Saat ini kami normalisasi saluran di Jalan Petamburan 3 menuju Jalan KS Tubun sepanjang 40 meter. Normalisasi kami lakukan dengan membongkar dan memasang beton u-dith baru berukuran 60 x 60 sentimeter," ungkapnya, Jumat (11/7).

 

Ia menjelaskan, normalisasi saluran di dua titik lokasi ini merupakan aspirasi warga yang disuarakan melalui Musrenbang 2026.

"Kami harap, nanti saluran bisa berfungsi maksimal mengalirkan air dari pemukiman warga hingga ke saluran Phb di Jln KS Tubun," jelasnya.

Agung (40), warga Gang Paksi RW 04 Petamburan mengapresiasi respon cepat instansi terkait untuk mrngatasi genangan yang disebabkan saluran air tidak berfungsi optimal.

"Semoga, normalisasi mampu mengatasi genangan yang kerap terjadi akibat penyempitan," harapnya.  

BERITA TERKAIT
Normalisasi Saluran Jalan Cileungsir Ditarget Kelar Akhir Juni

Normalisasi Saluran Jalan Cileungsir Ditarget Kelar Akhir Juni

Rabu, 25 Juni 2025 443

SDA Jakpus Normalisasi Saluran Air di Jalan Percetakan Negara VB

Normalisasi Saluran Jl Percetakan Negara VB Selesai Pertengahan Juni

Senin, 02 Juni 2025 606

Dua Saluran Air di Karet dan Benhil Dinormalisasi

Satgas SDA Tanah Abang Normalisasi Saluran di Dua Lokasi

Senin, 12 Mei 2025 1052

 Pasukan Biru SDA Jakpus Normalisasi Saluran Air di Jalan Rawasari Barat

Normalisasi Saluran Rawasari Barat Rampung Juni

Rabu, 07 Mei 2025 555

Wakil Wali Kota Jaktim Jawab Keluhan Warga Pisangan Timur

Saluran Air di Sisi Barat Pasar Enjo Segera Dinormalisasi

Rabu, 04 Juni 2025 764

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1442

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1539

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1098

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 507

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 1032

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks