Operasi Modifikasi Cuaca Dilakukan untuk Antisipasi Cuaca Ekstrem

Selasa, 08 Juli 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Andry 699

Operasi Modifikasi Cuaca Dilakukan untuk Antisipasi Cuaca Ekstrem

(Foto: doc)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno mengungkapkan, Pemprov DKI Jakarta bekerja sama dengan TNI Angkatan Udara melakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) guna mengantisipasi cuaca ekstrem dan meminimalkan dampak banjir.

"Kita menebar garam di langit,"

"Kita menebar garam di langit sebetulnya. Tapi karena awannya besar dan berkumpul di beberapa titik, kita hanya bisa membagi ke beberapa wilayah," ujar Rano saat meninjau lokasi banjir di Jakarta Selatan, Selasa (8/7).

Rano menjelaskan, kondisi cuaca di Jakarta saat ini memasuki masa pancaroba yang membuat pola hujan sulit diprediksi. Ia pun mencontohkan, saat penyelenggaraan karnaval budaya Jakarta dalam Warna beberapa hari lalu, cuaca sempat sangat cerah di pagi hari, namun hujan deras turun setelah siang.

"Sampai pukul 10.00 pagi, cuacanya luar biasa cerah. Tapi begitu lewat pukul 12.00, hujannya juga luar biasa. Tapi saya tetap bersyukur," tuturnya.

Ia juga mengapresiasi kesadaran warga Jakarta yang sudah memahami potensi banjir di lingkungannya masing-masing. Namun demikian, ia menegaskan, Pemprov DKI Jakarta akan terus melakukan perbaikan dan penanganan secara bertahap.

"Kita harus memperbaiki dari tahun ke tahun. Makanya saya tanya, surutnya seperti apa? Saya yakin, kalau tidak ada dinding yang rubuh, surutnya bisa lebih cepat," ucapnya.

Lebih lanjut, Rano memastikan penanganan banjir akan dilakukan secara menyeluruh. "Pasti akan dibenahi. Tim kita akan turun ke sini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pramono Minta Maaf ke Warga Terdampak Banjir

Pramono Minta Maaf ke Warga Terdampak Banjir

Selasa, 08 Juli 2025 1506

Wagub Rano Karno Tinjau Sejumlah Titik Banjir di Jakarta Selatan

Rano Tinjau Sejumlah Titik Banjir di Jaksel

Selasa, 08 Juli 2025 923

Penanganan Banjir di Pejaten Timur dan Rawajati Berlangsung Optimal

Penanganan Banjir di Pejaten Timur dan Rawajati Berlangsung Optimal

Senin, 07 Juli 2025 874

Atasi Banjir, Tanggul Kali Semongol Sisi Kanan Akan Dibangun

Pembangunan Tanggul Kali Semongol Direalisasikan Tahun Ini

Selasa, 08 Juli 2025 547

Pemprov DKI Pastikan Penanganan Banjir Optimal

Pemprov DKI Pastikan Penanganan Banjir Optimal

Senin, 07 Juli 2025 752

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1293

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1484

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1057

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 980

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1104

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks