Wakil Ketua DPRD Ingin Jakarta Tetap Jadi Kota Harapan Masyarakat

Senin, 23 Juni 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 754

 Wakil Ketua DPRD Ingin Jakarta Tetap Jadi Kota Harapan Masyarakat

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menyelenggarakan beragam acara meriah untuk menyemarakkan perayaan HUT ke-498 Kota Jakarta.

"Jakarta ke depan tetap jaya,"

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rany Mauliani menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Jakarta yang genap berusia 498 tahun pada 22 Juni 2025. Ia berharap, Jakarta terus menjadi tempat yang memberikan harapan bagi masyarakat.

“Di usia yang sudah luar biasa, semoga Jakarta ke depan tetap jaya dan menjadi kota penuh harapan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ujarnya, Senin (23/6).

Menurut Rany, Jakarta merupakan kota yang kaya akan keberagaman etnis dan budaya. Saat ini, Jakarta tengah bertransformasi menuju status sebagai salah satu dari 50 kota global seiring usianya yang mendekati lima abad.

“Dengan keragaman budaya dan karakter warganya, semoga Jakarta semakin baik dalam perjalanannya menuju kota global,” tandasnya.

Dalam perayaan HUT ke-498 ini, DPRD DKI Jakarta juga turut memeriahkan dengan berbagai kegiatan. Dimulai dari kegiatan DPRD Menyapa Warga lewat kegiatan fun walk saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB), hingga pelaksanaan bazar yang melibatkan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Tak hanya itu, DPRD juga menggelar acara Kebon Sirih Berselawat pada Jumat (20/6) malam sebagai bagian dari rangkaian perayaan yang sarat nuansa religius dan kebersamaan.

BERITA TERKAIT
DKI Terapkan Tarif Rp1 dan Perpanjang Jam Operasional Layanan Angkutan Umum Saat HUT Jakarta

HUT Jakarta, Tarif MRT, LRT dan Transjakarta Hanya Rp1

Rabu, 18 Juni 2025 1155

Sambut HUT Jakarta, Pemprov DKI Hapus Sanksi Pajak Kendaraan Bermotor

Sambut HUT Jakarta, Pemprov DKI Hapus Sanksi Pajak Kendaraan Bermotor

Jumat, 13 Juni 2025 1975

DPRD DKI Siapkan Serangkaian Kegiatan Sambut HUT Kota Jakarta

DPRD DKI Siapkan Serangkaian Kegiatan Sambut HUT Kota Jakarta

Rabu, 04 Juni 2025 1489

Pemprov DKI Hapus Sanksi Administrasi Pajak Kendaraan Bermotor hingga 31 Agustus

Kado HUT Jakarta, Pemprov Hapus Sanksi Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 18 Juni 2025 1102

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7581

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 2988

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 850

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 1311

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1476

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks