Ratusan Personel Sudinhub Jakbar Urai Kepadatan Kendaraan Akibat Genangan

Selasa, 04 Maret 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 848

Sudinhub Jakbar Atur Lalu Lintas di Sejumlah Titik Genangan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Ratusan personel Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Barat dikerahkan bahu-membahu bersama petugas kepolisian dan Satpol PP untuk mengurai kepadatan di sejumlah ruas imbas terjadinya genangan.

"Setiap Satuan Pelaksana Perhubungan kami kerahkan 15 personel,"

Kepala Seksi Pengendalian dan Operasional Sudinhub Jakarta Barat, Afandi Nofrisal mengatakan, ratusan personel yang dikerahkan seluruhnya berasal dari delapan kecamatan wilayah penugasan se-Jakarta Barat. 

"Untuk setiap Satuan Pelaksana Perhubungan kami kerahkan 15 personel yang tersebar di sejumlah titik. Tiap titik penjagaan dan pengaturan lalu lintas kita tempatkan dua sampai lima personel," ujarnya, Selasa (4/3). 

Afandi menjelaskan, pengerahan personel di antaranya dilakukan di Jalan Joglo Raya, Jalan Perjuangan, Jalan Puri Indah Raya, Jalan Lingkar Luar Barat, U-Turn Kembangan, dan Jalan Daan Mogot 

"Lokasi terbanyak pengerahan personel sejak tadi pagi berada di wilayah Kecamatan Kembangan dengan jumlah enam titik," terangnya.

Afandi menambahkan, untuk memaksimalkan pengaturan lalu lintas dilakukan sistem kerja dua sif. Selain mengatur lalu lintas, mereka juga memberikan arahan rute alternatif yang tidak tergenang kepada pengendara.

"Semoga genangan cepat surut seluruhnya, sehingga saat jam sibuk atau pulang kerja nanti tidak terjadi kemacetan yang cukup berarti," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Dishub DKI Tegaskan Lay Bay di Stasiun Dibangun untuk Kenyamanan Warga

Dishub Pastikan Penggunaan Lay Bay Tetap Optimal Dukung Kenyamanan Pengguna Transporasi Umum

Sabtu, 01 Maret 2025 1579

Dishub Rekayasa Lalu Lintas Jelang Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Daerah di Istana Negara

Ini Rekayasa Lalu Lintas Jelang Pelantikan Kepala Daerah di Istana Negara

Rabu, 19 Februari 2025 1815

Genangan di Jalan Gunung Sahari Tuntas Surut

Tiga Pompa Mobile Atasi Genangan di Jalan Gunung Sahari Raya

Selasa, 04 Maret 2025 961

Sudin SDA Jaksel Pastikan Pompa Air di Wilayahnya Berfungsi Baik

Sudin SDA Jaksel Kerahkan 877 Pasukan Biru

Selasa, 04 Maret 2025 762

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 841

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1060

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 517

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 895

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 724

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks