Sudin Nakertransgi Jaksel Targetkan 1.170 Warga Ikuti Pelatihan

Senin, 06 Mei 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 2570

Sudin Nakertransgi Jaksel Targetkan 1.170 Warga Ikuti Pelatihan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Jakarta Selatan menargetkan 1.170 warga mengikuti pelatihan keterampilan pada tahun ini.

Harapannya yang kami latih mendapatkan pekerjaan

Kepala Suku Dinas Nakertransgi Jakarta Selatan, Fidiyah Rokhim mengatakan, pelatihan ini bertujuan agar warga memiliki keterampilan kerja, sehingga mengurangi angka pengangguran.

"Harapannya yang kami latih mendapatkan pekerjaan atau membuka lapangan kerja," ujarnya, Senin (6/5).

Fidi menjelaskan, dalam kegiatan ini, 1.170 warga akan dilatih dua jenis pelatihan yang terdiri dari Jakpreneur dan keterampilan kerja. Pelatihan Jakprenur ditargetkan diikuti 700 peserta dengan bidang pelatihan aneka minuman, kuliner, kriya, servis AC dan tata rias.

"Sementara pelatihan kerja ditargetkan diikuti 470 peserta dengan dua bidang profesi yakni keamanan dan mengemudi," sambungnya.

Menurut Fidi, pelatihan-pelatihan tersebut dibagi menjadi delapan kloter dengan jumlah peserta di setiap pelatihan berbeda-beda. Lokasi pelatihan sendiri dipusatkan di kantor wali kota, RPTRA, kelurahan dan kecamatan.

"Warga yang ingin ikut pelatihan bisa langsung mengunjungi laman  bit.ly/PendaftaranjakpreneurTKTEJS2024 atau bit.ly/PendaftaranPelatihanSATPAMdanSIMA2024," bebernya.

Fidi menambahkan, pihaknya menggaet perusahaan untuk memfasilitas peserta pelatihan. Terutama dalam wawancara kerja sesuai dengan keterampilan yang digeluti.

"Mudah-mudahan setiap tahunnya pelatihan kami berhasil menekan angka pengangguran di Jakarta Selatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dinas Nakertransgi Gelar Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Dinas Nakertransgi Gelar Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Senin, 06 Mei 2024 2435

100 Personil Gabungan Ikut Pelatihan Vertical Rescue di Kantor Wali Kota Jaktim

100 Personel Gabungan Ikut Pelatihan Vertical Rescue di Kantor Wali Kota Jaktim

Jumat, 03 Mei 2024 3689

 30 Peserta Ikuti Pelatihan Uji Emisi di PPKD Jaktim

30 Anggota Pramuka Ikut Pelatihan Uji Emisi di PPKD Jaktim

Selasa, 30 April 2024 3135

30 Peserta Pelajar Mengikuti PSMN di PPSB Rawa Buaya

30 Peserta Ikuti Pelatihan Seni Musik Nusantara di Jakbar

Senin, 29 April 2024 2699

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 822

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 696

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1699

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks