58 Angkutan Umum Terjaring di Senen & Cikini

Senin, 27 Juli 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Widodo Bogiarto 5304

58 Angkutan Umum Terjaring di Senen & Cikini

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat menindak 58 angkutan umum yang tak dilengkapi dokumen kendaraan. Puluhan angkutan umum tersebut terjaring razia di Terminal Senen dan Jalan Pegangsaan Timur, Cikini.

Kita juga periksa kelayakan angkutan umum yang tengah beroperasi

"Kita juga periksa kelayakan angkutan umum yang tengah beroperasi," kata Henry Perez Sitorus, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Senin (27/7).

Menurut Henry, dari 58 angkutan umum yang ditindak, rinciannya 28 kendaraan ditilang, lima dilarang operasi, 16 cabut pentil dan enam diderek.

Henry mengingatkan, saat meninggalkan pool setiap angkutan umum wajib dilengkapi kartu izin usaha, kartu pengawasan dan buku kir yang masih berlaku.

Khusus angkutan umum yang ditilang atau setop operasi, awak angkutan umum harus mengikuti sidang lebih dulu di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

"Namun kalau sampai tiga kali melanggar, maka kita akan usulkan agar izin trayeknya dicabut," tegas mantan Camat Sawah Besar ini.

BERITA TERKAIT
Tidak Lengkapi Dokumen, 35 Kendaraan Ditilang di Terminal Senen

Dokumen Tak Lengkap, 35 Angkutan Umum Ditilang

Kamis, 23 Juli 2015 5222

Sudinhub Jakpus Akan Kandangkan Angkot yang Potong Trayek

Potong Trayek, Angkot Bakal Dikandangkan

Jumat, 10 Juli 2015 4380

Pemkot Jakpus Ingin Denda Maksimal Juga di Berlakukan Terhadap Motor

Pelanggar Parkir di Tanah Abang Dikenakan Denda Maksimal

Rabu, 08 Juli 2015 4807

156 Kendaraan Ditindak Di Tanah Abang

Parkir Liar, 154 Kendaraan Ditindak di Tanah Abang

Selasa, 23 Juni 2015 4913

Sudinhubtrans Amankan Sopir Kopaja di Bawah Umur

Sudinhubtrans Amankan Sopir Kopaja di Bawah Umur

Senin, 27 Juli 2015 6512

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1234

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1111

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1621

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1463

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks