Pengurasan Saluran Phb Jl Bina Marga Cipayung Kelar Hari Ini

Selasa, 17 Oktober 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 5439

 Pengurasan Saluran Air di Cipayung Dituntaskan Hari Ini

(Foto: Nurito)

Pengurasan Saluran Penghubung (Phb) Jalan Bina Marga Kelurahan Cipayung, Jakarta Timur, ditargetkan rampung Selasa (17/10) sore ini. .

Libatkan 118 personel gabungan 

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Cipayung, Nani Yuslina mengatakan, untuk menuntaskan pengurasan saluran air sepanjang kurang lebih 200 meter dan lebar bervariasi antara dua hingga lima meter tersebut, pihaknya menerjunkan 118 personel gabungan.

"Pengurasan saluran Phb Jalan Mandor Hasan ini bukan hanya untuk Adipura, namun memang rutin dilakukan sebulan sekali," kata Nani.

Menurutnya, pengurasan secara manual dilakukan secara rutin karena ketebalan sedimentasinya mencapai 20 hingga 50 sentimeter, sehingga kerap menimbulkan genangan saat musim hujan akibat debit air dari Tol Jagorawi yang mengalir ke saluran cukup tinggi.

Nani mengungkapkan, pengurasan kali ini melibatkan 20 personel Satgas Sumber Daya Air (SDA), 15 Satgas UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI dan PPSU 83 orang.

"Kita targetkan rampung sore nanti karena tinggal sedikit saja sedimentasi yang belum diangkat ke permukaan. Awal pengurasan dilakukan sejak September kemarin," pungkas Nani.

BERITA TERKAIT
Iin Mutmainah Pimpin Panen Sayur di RW 06 Cilangkap

Iin Mutmainah Pimpin Panen Sayur di RW 06 Cilangkap

Selasa, 17 Oktober 2023 5880

Anwar Tinjau Empat Lokasi Penilaian Adipura di Cipayung

Anwar Tinjau Empat Lokasi Penilaian Adipura di Cipayung

Sabtu, 14 Oktober 2023 6483

PPSU Kuras Saluran Phb Bina Marga

Saluran Phb Bina Marga Cipayung Dikuras

Kamis, 12 Oktober 2023 5831

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 847

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks