Tim Verifikasi Lomba 10 Program PKK Kunjungi Rawa Barat

Jumat, 16 Juni 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 1773

Tim Verifikasi Lomba 10 Program PKK Tingkat Provinsi DKI Kunjungi Kelurahan Rawa Barat

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Tim verifikasi lapangan TP PKK DKI Jakarta mengunjungi lokasi penilaian Lomba 10 Program PKK di wilayah Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

Hari ini kita verifikasi lapangan untuk memastikan

Ketua Tim Verifikasi TP PKK DKI Jakarta, Arijaty Azhari mengatakan, lomba ini sempat vakum selama tiga tahun akibat terdampak pandemi COVID-19. Tahun ini, lomba tersebut kembali dihelat hingga ke tingkat Provinsi DKI.

"Hari ini kita verifikasi lapangan untuk memastikan apa yang sudah mereka paparkan sama dengan kondisi di lapangan," ujarnya, Jumat (16/6). 

Arijaty menjelaskan, dalam kegiatan ini, pihaknya sekaligus melihat apa yang belum sempat dilaporkan saat pemaparan.

"Yang ada di lapangan akan menjadi catatan kami," katanya.

Menurut Arijaty, lomba ini bukan sekadar mencari juara. Namun ingin menggairahkan kembali para kader PKK dalam menjalankan program yang berdampak bagi lingkungan.

"Kegiatan ini rutin dilakukan sebagai kekuatan ekonomi keluarga," ucapnya. 

Asisten Pemerintahan Jakarta Selatan, Mahludin bersyukur, kegiatan ini berjalan dengan lancar. Tim verifikasi lapangan juga dinilai sangat antusias memeriksa lokasi yang menjadi fokus penilaian.

"Saya berharap Kelurahan Rawa Barat dapat memberikan yang terbaik dari apa yang sudah disiapkan," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
verlap lomba kelurahan se dki

Tim Verifikasi Tinjau Kelurahan Pegangsaan Dua

Kamis, 15 Juni 2023 2233

Tim Verifikasi Lomba 10 Program PKK Kunjungi Kepulauan Seribu

Tim Verifikasi Lomba 10 Program PKK Kunjungi Kepulauan Seribu

Senin, 12 Juni 2023 2196

Tinjau Pelayanan di Kecamatan Jatinegara, Pj. Gubernur Heru Semangati Jajaran

Tinjau Pelayanan di Kecamatan Jatinegara, Pj Gubernur Heru Semangati Jajaran

Rabu, 07 Juni 2023 2760

Pemkot Jakut Optimistis RPTRA Nirmala Raih Prestasi di Lomba Tingkat DKI

Pemkot Jakut Optimistis RPTRA Nirmala Raih Prestasi di Lomba Tingkat Provinsi

Jumat, 16 Juni 2023 2965

TP PKK Pinrang Kunjungan Study Tiru ke Pademangan Timur

TP PKK Pinrang Kunjungan Study Tiru ke Pademangan Timur

Senin, 12 Juni 2023 2036

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2594

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1228

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 799

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1056

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 692

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks