Pembuatan Taman Pensil di Cikoko Timur Ditarget Kelar Juni

Senin, 08 Mei 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1747

Lahan Tidur di Jl Cikoko Timur Ditata jadi Taman Pensil

(Foto: Nurito)

Proses pembuatan Taman Pensil di Jalan Cikoko Timur Raya RT 03/01 Kelurahan Cikoko, Pancoran, Jakarta Selatan, yang dilakukan sejak dua pekan lalu, ditargetkan selesai pada Juni nanti.

Saat ini progresnya sudah mencapai 40 persen. 

Menurut Lurah Cikoko, Fitrianti, lahan yang memiliki panjang sekitar 90 meter dengan lebar 2,5 hingga tiga meter ini diberi nama Taman Pensil karena di taman tersebut seluruh tanamannya dibatasi menggunakan beton yang telah dibuat menyerupai pensil dan dicat warna-warni.

"Saat ini progresnya sudah mencapai 40 persen. Kami targetkan Juni nanti rampung," kata Fitrianti, Senin (8/5).

Diungkapkan Fitrianti, sebelumnya lokasi tersebut merupakan lahan kosong yang kumuh karena dijadikan areal parkir liar dan tempat mangkal pedagang kaki lima. Bersama elemen masyarakat, pihaknya menata lahan ini menjadi Taman tematik Pensil.  

"Setiap hari kami kerahkan anggota PPSU untuk melakukan penataan lahan," ujarnya.

Dalam melakukan penataan, ungkap Fitrianti,  pihaknya bersinergi dengan lintas sektor, seperti Sudin Sumber Daya Air untuk penataan saluran di sekitar lokasi. Kemudian Sudin Bina Marga untuk membuat kanstin dan trotoar.

"Kami juga akan bersinergi dengan  Sudin Pertamanan dan Hutan Kota untuk bantuan tanaman hias,"ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Jelang KTT ASEAN, Jl MT Haryono Dipercantik

Jalan MT Haryono Dipercantik Sambut KTT ASEAN

Minggu, 30 April 2023 2206

Transjakarta - LRT Jabodebek Gelar Uji Coba Operasional Halte Terintegrasi GOR Sumantri

Transjakarta - LRT Jabodebek Uji Coba Operasional Halte Terintegrasi GOR Sumantri

Jumat, 24 Maret 2023 5705

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1166

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1052

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1548

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 501

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks