Sudin KPKP Tingkatkan Konsumsi Pangan B2SA

Senin, 06 Juli 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Widodo Bogiarto 3536

Pengawasan Makanan Berbahaya di Pasar Diperketat

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pola konsumsi pangan masyarakat masih menunjukkan kecenderungan kurang beragam yang dilihat dari jenis pangan dan keseimbangan gizinya. Untuk itu diperlukan upaya untuk menyikapinya, salah satunya dengan sosialisasi yang merubah pola pikir masyarakat ke arah konsumsi pangan yang beragam, seimbang dan aman.

B2SA ini mengenalkan pentingnya keseimbangan gizi. Tidak berfokus kepada karbohidrat, tapi vitamin, protein, mineral, harus seimbang

Atas kondisi tersebut, Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Utara, berencana mengadakan Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA).

"B2SA ini mengenalkan pentingnya keseimbangan gizi. Tidak berfokus kepada karbohidrat, tapi vitamin, protein, mineral, harus seimbang. Kita ingin memperkenalkan bahwa kita juga masih bisa mendapat karbohidrat tidak hanya dari beras saja, tapi dari ubi-ubian, jagung dan talas," kata Zaenab Biki, Kepala Seksi Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Suku Dinas KPKP Jakarta Utara, Senin (6/7).

Zaenab menuturkan, pengetahuan akan pentingnya konsumsi pangan sehat perlu disosialisasikan sampai pada tingkatan terkecil dalam kelompok masyarakat yaitu keluarga.

Menurut Zaenab, dalam Lomba Cipta Menu B2SA, seluruh peserta diminta mengkreasikan dan mengembangkan menu yang berbasis sumber daya lokal. Menu yang disajikan adalah menu beragam, bergizi, seimbang dan aman non beras dan non terigu yang dapat diterapkan sebagai menu keluarga sehari-hari dan bukan hanya pada saat lomba.

"Lomba ini untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan yang akan diikuti kader PKK di Jakarta Utara," jelas Zaenab.

BERITA TERKAIT
Pengawasan Makanan Berbahaya di Pasar Diperketat

Pengawasan Makanan Berbahaya di Pasar Diperketat

Sabtu, 04 Juli 2015 3122

Warga Pulau Seribu Butuh Subsidi Bahan Pokok

Warga Pulau Seribu Butuh Subsidi Bahan Pokok

Selasa, 30 Juni 2015 4939

Pakai Formalin, Pedagang akan Dipidanakan

Pakai Formalin, Pedagang akan Dipidanakan

Rabu, 01 Juli 2015 5501

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 826

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 704

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1700

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks