Gerebek Lumpur Kali Sekretaris Libatkan 350 Personel

Selasa, 27 September 2022 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 2035

350 Personil Gabungan Lakukan Grebek Lumpur di Kali Sekretaris

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Sebanyak 350 personel gabungan Sudin Sumber Daya Air (SDA), Bina Marga, Lingkungan Hidup, Perhubungan, Gulkarmat, Pertamanan dan Hutan Kota, Satpol PP, TNI dan Polri, Selasa (27/9), melakukan aksi gerebek lumpur  Kali Sekretaris, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Diharapkan ini dapat mengurangi genangan di Jakarta Barat

Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko mengatakan, pengerukan dilakukan sepanjang 950 meter dengan kapasitas lumpur yang akan dikeruk mencapai 4.000 meter kubik.

"Dari 13 sungai yang ada di Jakarta, delapan diantaranya berada di Jakarta Barat, salah satunya adalah Kali Sekretaris," ujar Yani.

Dia menjelaskan, pengerukan Kali Sekretaris akan dilakukan hingga satu pekan kedepan.

"Diharapkan ini dapat mengurangi genangan di Jakarta Barat," katanya.  

Kasudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat, Purwanti menjelaskan, pengerukan fokus pada segmen Jalan Gili Samping sampai Jalan Arjuna Selatan dengan sedimentasi mencapai satu meter.

"Kiri kanan kali ini penuh lumpur yang di tanamin tanaman warga, kita keruk sehingga menambah kapasitas di Kali Sekretaris," terangnya.

Untuk pengerukan Kali Sekretaris ini, lanjut Purwanti, pihaknya mengerahkan tujuh alat berat dengan dukungan 22 dump truck dari UPK Badan Air DKI Jakarta serta Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Barat.

Dia menjabarkan, tujuh alat berat itu terdiri dari lima milik Sudin SDA dan dua dari UPK Badan Air serta Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Barat. Sedangkan 22 dump truck, 20 milik Sudin SDA Jakarta Barat dan dua sisanya dari Sudin Lingkungan Hidup.

"Hasil pengerukan akan dibuang ke PLTU Ancol, " pungkasnya.

BERITA TERKAIT
 30 Personel Gabungan Grebek Lumpur Kali Sunter

30 Personel Gabungan Gerebek Lumpur Kali Sunter Lama

Rabu, 24 November 2021 2820

 550 Personel Gabung Gerebek Lumpur Waduk Pluit

550 Personel Gabungan Grebek Lumpur di Waduk Pluit

Jumat, 02 Oktober 2020 2621

 60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

Jumat, 02 Oktober 2020 2286

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1386

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1101

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 811

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1122

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 517

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks