DPRD Minta Seniman di TIM Diberi Perhatian

Selasa, 06 September 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 3969

Fasilitas Seniman di TIM Butuh Perhatian

(Foto: Reza Hapiz)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta para seniman di Taman Ismail Marzuki (TIM) diberikan perhatian khusus.

Pembangunan jangan hanya fisik saja

"Pembangunan jangan hanya fisik saja. Tapi ada keseimbangan pada rohani mental dan spiritual para seniman," kata Syahrial, Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta, Selasa (6/9).

Menurut Syahrial, para seniman di Ibukota yang bergelut di seni dan budaya harus mendapat dukungan. Begitu pula dengan seniman yang ada di Perkampungan Betawi Setu Babakan.

"Kebutuhan mereka harus kita perhatikan," ujarnya.

Menanggapi itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Catur Laswanto menuturkan, penataan kawasan TIM sudah dilakukan dengan membentuk unit pengelola.

Pihaknya siap menindaklanjuti keluhan dari para seniman yang berkecimpung di kawasan tersebut.

"Kalau ada yang kurang segera dilakukan komunikasi dengan para seniman di sana," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Parkir Liar di Depan TIM Dikeluhkan

Parkir Liar di Depan TIM Dikeluhkan

Minggu, 15 Mei 2016 5244

Parkir TIM Hanya Sekali Bayar

Parkir TIM Hanya Sekali Bayar

Minggu, 01 Mei 2016 7572

BERITA POPULER
Pengunjung sedang melihat stan Dinas Parekraf DKI di Event WITF & SEABEF 2025

Jakarta Perkuat Promosi Pariwisata di Ajang Internasional WITF & SEABEF 2025

Sabtu, 11 Oktober 2025 1434

Proses pemadaman api di lokasi kebakaran oleh petugas gulkarmat

80 Personel Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Papanggo

Sabtu, 11 Oktober 2025 1380

Uji coba wisata malam Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Sabtu (11/10)

Wisata Malam TMR Diminati Masyarakat

Senin, 13 Oktober 2025 828

Jakarta Peringkat 18 Kota Paling Bahagia Dunia

Begini Respons Pramono Terkait Jakarta Masuk 20 Kota Paling Bahagia di Dunia

Senin, 13 Oktober 2025 767

Gubernur  Pramono meresmikan pos pemadam kebakaran di Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan

Dibangun Tanpa APBD, Pos Damkar di Kebayoran Lama Utara Diresmikan

Senin, 13 Oktober 2025 718

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks